Unduh PDF Unduh PDF

Diabaikan seseorang memang tidak menyenangkan, apalagi jika dia orang yang Anda cintai. Seseorang biasanya mengabaikan Anda jika dia merasa kesal atau sakit hati. Apabila Anda merasa diabaikan seseorang, baca artikel ini agar Anda bisa mengetahui cara-cara untuk memecah kebekuan dan memulai kembali percakapan yang mengasyikkan dengan seseorang yang Anda cintai.

1

Dekati Dia.

Unduh PDF
  1. Jika Anda didiamkan seseorang, cobalah menghubunginya untuk melihat apakah dia merespons. Anda bisa menelepon, mengirimkan pesan singkat, atau bahkan mendekatinya langsung. [1]
    • Anda bisa mengatakan, " Hei , aku merasa ada jarak di antara kita akhir-akhir ini, bagaimana kalau kita membicarakannya?"
    • Jika dia memang berencana untuk mendiamkan Anda untuk sementara, mungkin dia tidak akan langsung merespons pesan singkat atau telepon Anda. Biarkan beberapa saat dan lihat apakah dia merespons.
    Iklan
2

Hubungi dia sekali lagi apabila Anda tidak mendapatkan balasan.

Unduh PDF
  1. Apabila orang yang Anda cintai tidak memberi respons dalam beberapa hari setelah Anda menghubunginya, cobalah mengirimkan pesan atau meneleponnya kembali. Setelah itu, tunggulah sampai dia menghubungi Anda kembali. [2]
    • Cobalah mengatakan, “ Hei , kamu belum membalas pesanku. Aku benar-benar ingin menyelesaikan masalah ini, tetapi aku tidak bisa melakukannya sendiri. Ayolah , bagaimana kalau kita bertemu dan berbincang-bincang di minggu ini."
    • Lakukan dengan penuh kasih dan tunjukkan bahwa Anda tetap menyayanginya walaupun dia tidak merespons. Anda bisa mengatakan, "Mungkin kamu memang belum mau menghubungiku, tetapi aku selalu ada untukmu, dan berharap kita bisa berbincang-bincang lagi jika kamu sudah siap."
3

Dengarkan apa yang dia katakan.

Unduh PDF
  1. Tanyakan mengapa dia mendiamkan Anda, kemudian berilah kesempatan kepadanya untuk berbicara tanpa disela. Membiarkan dia berbicara bukan berarti Anda setuju dengan perkataannya, tetapi ini sebagai langkah awal yang baik untuk percakapan yang lebih produktif nantinya. [3]
    • Anda bisa memulainya dengan mengatakan, “Aku merasa kamu sengaja menghindariku. Tolong, katakan ada apa sih sebenarnya?”
    Iklan
4

Akui apa yang dia rasakan.

Unduh PDF
  1. Apabila Anda baru bertengkar dengannya atau menyakiti perasaannya secara tidak sengaja, katakan padanya bahwa Anda mengerti perasaannya. Pahami perasaannya agar dia tahu bahwa Anda siap untuk berbicara. [4]
    • Cobalah mengatakan sesuatu seperti, "Aku tahu, tidak mengundangmu ke pestaku itu adalah kesalahan besar, dan aku sangat mengerti jika kamu sangat kecewa."
5

Bersikaplah hormat saat berbicara dengan orang yang Anda cintai.

Unduh PDF
  1. Walaupun diabaikan seseorang jelas tidak menyenangkan, ingatlah bahwa orang yang Anda cintai menutup diri karena dia terluka. Ketika Anda berdua mulai berbicara, tunjukkan rasa hormat kepadanya dan jangan menyalahkan perasaannya hanya karena dia membuat Anda tidak nyaman. [5]
    • Ini sangat penting apabila Anda didiamkan oleh anak Anda. Walaupun dia lebih muda daripada Anda, dia bisa tahu jika Anda tidak bersikap hormat kepadanya.
    Iklan
6

Tunjukkan perasaan Anda.

Unduh PDF
  1. Sekarang saatnya Anda mengungkapkan perasaan dan menunjukkan betapa sakitnya perasaan Anda ketika diabaikan. Anda tidak perlu melakukannya secara berlebihan atau membuatnya merasa bersalah, tetapi Anda harus menunjukkan betapa sedihnya Anda saat diabaikan. [6]
    • Sebagai contoh, Anda bisa mengatakan, “Aku merasa sangat galau saat kamu mengabaikanku. Aku seperti sudah kehilangan seorang sahabat dan aku bahkan tidak tahu kenapa .”
7

Sarankan beberapa hal yang harus dilakukan selanjutnya.

Unduh PDF
  1. Orang yang mendiamkan Anda mungkin memerlukan waktu untuk menenangkan perasaannya, atau mungkin menunggu permintaan maaf dari Anda. Anda dapat mengatasi ini dengan menyarankan beberapa hal untuk keluar dari situasi yang tidak menyenangkan ini. [7]
    • Mungkin Anda bisa mengatakan, “Sebelum kita melanjutkan, Aku ingin minta maaf. Aku tahu, tindakanku membuat kamu terluka, dan aku minta maaf telah melakukannya.”
    Iklan
8

Mintalah dia untuk berkomunikasi dengan Anda lain kali.

Unduh PDF
  1. Apabila masalah yang membuat seseorang mendiamkan Anda telah selesai, Anda bisa menyarankan cara berkomunikasi lain ketika orang yang Anda cintai sedang kesal. Anda bisa mengatakan: [8]
    • “Aku paham, kamu mendiamkan aku karena merasa terluka dan kamu perlu waktu untuk mengatasinya. Lain kali, katakan saja kalau aku berengsek !”
9

Berkonsentrasilah pada diri sendiri.

Unduh PDF
  1. Mungkin orang yang Anda cintai tetap mendiamkan Anda, atau dia mungkin akan mengulanginya di kemudian hari. Jika hal ini terjadi, berfokuslah pada diri sendiri dan berhentilah memikirkan masalah tersebut. [9]
    • Anda juga bisa menjadikan ini sebagai pelajaran, yaitu jangan pernah mengabaikan orang yang Anda cintai.
    • Apabila Anda terus-menerus berupaya keras agar tidak diabaikan orang yang Anda cintai, mungkin sekarang saatnya untuk mengevaluasi hubungan Anda dengan orang tersebut. [10]
    Iklan
10

Berkonsultasilah dengan pakar kesehatan mental jika perlu.

Unduh PDF
  1. Jika Anda sering diabaikan orang yang Anda cintai dan ini sangat membebani Anda, cobalah pergi ke konselor atau terapis untuk mendapatkan bantuan. Berkonsultasilah dengan mereka untuk mempelajari cara berkomunikasi dengan baik dan cara mengatasi kesalahpahaman antara Anda berdua. [11]
    • Apabila Anda sering didiamkan oleh pasangan, opsi yang terbaik mungkin adalah mendatangi konselor rumah tangga atau percintaan.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 12.780 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan