PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Keringat berlebihan pada telapak tangan atau palmoplantar hiperhidrosis, seringkali mulai terjadi saat orang berusia sekitar 13 tahun dan berlanjut sepanjang hidupnya. Tangan yang berkeringat bisa memalukan dan mengganggu aktivitas. Namun kabar baiknya adalah bahwa dengan perawatan yang teratur dan pengobatan medis terhadap masalah ini dapat membantu mengendalikan kelembapan tangan. Pelajarilah solusi cepat dan solusi jangka panjang untuk mengatasi tangan berkeringat.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Pengobatan Secara Cepat

PDF download Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Mengatasi Tangan Berkeringat
    Tangan yang berkeringat tidak bisa mengering sendiri, jadi Anda harus lebih sering mencuci tangan daripada orang lain supaya tetap kering. Cucilah tangan ketika keringat mulai menganggu Anda, lalu keringkanlah dengan handuk.
    • Ketika tangan tidak dicuci untuk keperluan makan malam atau setelah ke kamar mandi, cucilah tangan menggunakan air saja, jangan gunakan sabun. Cara ini dilakukan agar punggung tangan tidak kering karena menggunakan terlalu banyak sabun.

  2. Sedikit alkohol dapat bekerja menghilangkan keringat untuk sementara.
  3. Gunakan sebelum menghadapi situasi saat Anda akan berjabat tangan dengan orang lain.
  4. Watermark wikiHow to Mengatasi Tangan Berkeringat
    Banyak orang yang tangannya berkeringat ketika tubuhnya terlalu panas, jadi mendinginkan tubuh bisa menjadi cara yang cepat dan efektif. Hadapkan tangan di depan kipas angin atau pendingin udara untuk mengeringkan kelembapan tangan dan memperlambat produksi keringat.
    • Untuk mendinginkan tangan secara cepat saat Anda tidak berada di rumah, carilah kamar mandi dan aliri tangan dengan air dingin, lalu keringkan dengan tisu.
    • Jika memungkinkan, sebelumnya hindari situasi yang terlalu panas. Jangan gunakan pemanas ruangan kecuali memang dibutuhkan dan kecilkan alat termostat di dalam ruangan.
  5. Watermark wikiHow to Mengatasi Tangan Berkeringat
    Jika Anda berada di rumah dan tidak masalah jika tangan sedikit berwarna putih, taburkanlah material bubuk untuk menyerap keringat sementara. Cara ini berguna jika tangan berkeringat Anda menganggu aktivitas sehari-jari seperti mengangkat benda-benda berat, melakukan lompat tali, atau melakukan pekerjaan rumah yang memerlukan pegangan tangan yang kuat. Cobalah beberapa jenis material bubuk berikut ini:
    • Bedak tabur bayi, baik yang dengan parfum atau tanpa parfum.

    • Baking soda atau tepung maizena.

    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Solusi yang Berhubungan dengan Gaya Hidup

PDF download Unduh PDF
  1. Menjauhkan tangan dari pakaian dan benda-benda yang menganggu aliran udara akan membuat tangan tetap lembap dan tidak menjadi kering. Sarung tangan dan benda-benda lain untuk menutupi tangan. Kenakan benda-benda tersebut saat cuaca di luar dingin. Jangan memakai sarung tangan di dalam rumah atau saat tidak diperlukan. Sarung tangan memang efektif jika Anda ingin menyembunyikan tangan yang berkeringat, namun juga akan membuat tangan menjadi hangat sehingga menghasilkan keringat yang lebih banyak.
  2. Petroleum jell y digunakan oleh orang dengan kulit kering agar kulitnya menjadi lembap. Losion ini memiliki efek yang sama pada kulit berkeringat. Petroleum jelly tidak dapat membuat keringat mengering dan akan menyebabkan tangan menjadi berminyak. Hal yang ini juga terjadi jika Anda menggunakan minyak kelapa dan kosmetik berbahan minyak lainnya yang digunakan untuk menjaga kelembapan kulit.
  3. Mungkin tidak terpikirkan oleh Anda untuk menggunakan produk antikeringat pada tangan, karena biasanya produk tersebut digunakan di daerah ketiak. Namun, zat kimia yang sama yang mencegah ketiak agar tidak berkeringat berlebihan juga bisa membantu mengatasi keringat di tangan. [1]
    • Pilihlah produk antikeringat tanpa parfum dengan “kekuatan klinis” yang mengandung aluminium zirkonium yang telah terbukti efektif.
    • Tersedia pula obat antikeringat berdasarkan resep dokter yang sifatnya keras yang mengandung aluminium klorida. Konsultasikan obat ini pada dokter Anda.
  4. Keringat yang berlebihan seringkali dipicu oleh kecemasan dan stres. Lakukan meditasi, yoga, atau aktivitas lain yang akan membantu mengurangi stres dan mencegah kelenjar keringat agar tidak berproduksi berlebihan. [2]
    • Jika Anda berkeringat saat sedang memikirkan masalah tertentu yang mengganggu, pikirkanlah solusinya dan hadapilah. Jika Anda memerlukan bantuan, pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan seorang konselor.
    • Untuk solusi cepat menangani keringat yang berhubungan dengan kecemasan, caranya adalah; duduklah, pejamkan mata, dan tarik napas dalam-dalam. Cobalah untuk menenangkan pikiran sebelum menjalani aktivitas Anda.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Tindakan Medis

PDF download Unduh PDF
  1. Prosedur ini dilakukan dengan menggunakan air untuk mengirimkan aliran listrik di bawah kulit, yang mencegah munculnya keringat untuk sementara. [3]
    • Selama prosedur iontoforesis, tangan terendam di dalam air, sementara aliran listrik dikirim melalui air. Ada sensasi menggelikan yang mungkin dirasakan, namun prosedurnya tidak menimbulkan rasa sakit.
    • Paket peralatan iontoforesis tersedia untuk digunakan di rumah. Konsultasikan pada dokter jika berniat memiliki peralatan ini sehingga Anda bisa menggunakannnya kapan saja.
  2. Obat untuk diminum yang dikenal sebagai antikolinergik akan menghentikan keringat sebagai efek sampingnya, jadi kadang-kadang dokter meresepkannya untuk menangani keringat yang berlebihan di tangan. [4]
    • Cara ini mungkin adalah pilihan yang baik jika Anda bukan seorang atlet. Namun, jika Anda adalah orang yang aktif, maka obat ini bisa berbahaya dan mengganggu produksi keringat tubuh yang berfungsi untuk mendinginkan tubuh ketika menjadi panas karena berolahraga.
    • Antikolinergik dapat menyebabkan mulut kering dan efek samping lain. [5]
  3. Suntik botoks yang seringkali digunakan untuk menghilangkan kerutan di wajah atau membuat bibir terlihat penuh, juga bisa digunakan untuk menghambat syaraf-syaraf yang menghasilkan keringat. [6] Namun, suntik botoks bisa menyakitkan dan hanya bisa menghentikan keringat berlebih untuk sementara.
  4. Prosedur ini membutuhkan operasi untuk menghilangkan syaraf di dalam dada dan mengacaukan sinyal syaraf yang mengontrol keringat tubuh secara permanen. [7]
    • Operasi ini sebaiknya dipertimbangkan sebagai usaha terakhir, karena pada sebagian kasus, tubuh mengimbanginya dengan memproduksi keringat secara berlebihan pada bagian tubuh yang berbeda. Keringat di tangan mungkin bisa hilang, namun Anda mungkin akan berkeringat secara berlebihan di punggung atau bagian tubuh lain. [8]
    • Jika Anda berniat untuk menjalankan prosedur ini, carilah dokter yang pernah melakukan operasi ini sebelumnya. Jangan mengambil risiko untuk menjalani prosedur ini untuk ditangani oleh seseorang yang belum berpengalaman. [9]
    Iklan

Tips

  • Usahakan agar masalah keringat tidak terlalu mengusik Anda, kecuali tangan yang berkeringat mengganggu aktivitas sehari-hari atau kehidupan sosial Anda. Ini adalah keadaan yang dihadapi oleh banyak orang dan tidak seharusnya menjadi sumber rasa malu.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 68.443 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan