PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Di zaman ketika lalu lintas informasi perdagangan terjadi di internet, eBay menjadi pelopornya. Jika Anda sudah sering menggunakan eBay, biasanya pengalaman berbelanja Anda cukup memuaskan! Namun, bukan berarti eBay aman dari penipuan, seberapa pun jarangnya. Untuk berjaga-jaga, berikut ada beragam cara untuk mencegah tertipu saat menjual atau membeli barang di eBay

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mencegah Penipuan Saat Membeli

PDF download Unduh PDF
  1. Sebelum menawar barang pertama, pastikan setelan PayPal dan eBay Anda sudah seaman mungkin. Sebaiknya Anda memiliki akun surel dan rekening bank khusus yang hanya dipakai untuk bertransaksi di eBay.
    • Logika yang sama berlaku pada alamat rumah, terutama jika Anda membeli barang dari penjual yang berjarak jauh, pertimbangkan mengambil paket di kantor pos. Metode ini memberikan keamanan tambahan serta perlindungan privasi.
  2. Jika Anda tidak mengetahui gaya mainnya, peluang untuk tertipu juga semakin besar. Sebagian besar penipuan di eBay yang mengincar pembeli lazimnya berpusat pada produk cacat yang dijual dengan harga tinggi atau cukup tidak mengirimkan produk walaupun sudah dibayar. [1]
    • Jenis penipuan ini terjadi sering kali dengan benda berharga mahal seperti mobil atau properti sehingga Anda terpaksa membeli barang tipe ini melalui eBay, desaklah untuk saling berjumpa demi melakukan transaksi.
    • Anda bisa menghindari kebanyakan praktik penipuan dengan meminta lebih banyak informasi terkait benda dan syarat penjualan barang. Kalau penjual enggan memberikannya atau tampak menghindar, sebaiknya barang jangan dibeli.
  3. Walaupun cara ini bukan yang terakurat, Anda bisa menghindari membeli produk dari penjual dengan banyak ulasan negatif atau minim riwayat.
    • Pencegahan ini lazimnya kontekstual sehingga pastikan untuk bertanya-tanya. Apabila saat ditanya penjual mengaku sudah bekerja di eBay selama bertahun-tahun ketika akunnya baru terdaftar minggu lalu, tentunya Anda perlu langsung berhati-hati.
    KIAT PAKAR

    Israel Vieira Pereira, PhD

    Analis Wacana & Mahasiswa Program PhD
    Israel Vieira adalah Analis Wacana dan kandidat PhD dalam Teks dan Wacana di Program Ilmu Bahasa Unisul. Di sana dia mempelajari efek dan karakteristik informasi bohong, berita palsu, dan teori konspirasi.
    Israel Vieira Pereira, PhD
    Analis Wacana & Mahasiswa Program PhD

    Perhatikan komentar penjual di eBay, amati apakah ulasannya positif. Anda juga sebaiknya tidak bernegosiasi dengan penjual di luar eBay, dan jangan mau mengambil barang sendiri terkecuali di tempat umum yang banyak dikunjungi orang.

  4. Jika Anda tidak membaca seluruh persyaratan, dan ternyata penjual mengirimkan barang cacat "sedemikian adanya", eBay tidak akan memihak Anda dalam perselisihan. Cara ini curang, tetapi legal secara teknis; oleh karenanya, penting untuk membaca dan memahami setiap detail dalam persyaratan sebelum melakukan penawaran. [2]
    • Kalau memungkinkan, minta foto atau informasi tambahan. Sekali lagi, kalau penjual enggan menanggapi permintaan Anda, kemungkinan dia menyembunyikan sesuatu.
  5. Sebelum menghubungi penjual, cari ulasan negatif, minimnya kebijakan pengembalian dana, ketiadaan atau kesamaran informasi, atau permintaan wesel, cek, atau metode pembayaran pihak ketiga lainnya.
    • Anda juga sebaiknya waspada terhadap penawaran yang “terlalu bagus”. Jika Anda melihat penjual menawarkan barang mahal dan “baru” jauh di bawah harga pasarnya, kemungkinan besar ini adalah penipuan.
  6. PayPal dan eBay menyimpan catatan transaksi, dan Anda memiliki akses ke catatan ini setiap kalinya; kalau Anda menggunakan situs atau metode pembayaran pihak ketiga, eBay dan PayPal tidak akan membantu Anda seandainya terjadi penipuan.
    • Lakukan transaksi langsung untuk membayar barang mahal seperti mobil, perabot besar, atau benda serupa. Cara termudah untuk memastikan kerja sama kedua pihak adalah dengan bertemu muka di area netral yang ramai, misalnya pusat perbelanjaan. [3]
  7. eBay dan PayPal hanya menangani catatan tertulis sehingga jelaskan dengan sopan penjual yang ingin membahas bisnis melalui telepon. Mereka akan enggan bekerja sama jika berniat menipu Anda.
    • Sebaiknya Abda menyimpan semua catatan tertulis selama minimal setahun setelah transaksi untuk berjaga-jaga.
  8. Sehari setelah hari transaksi, pantau aktivitas tidak wajar di rekening bank Anda. Kalau Anda menemukannya, hubungi PayPal dan eBay untuk melaporkan kejadian ini.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mencegah Penipuan Saat Menjual

PDF download Unduh PDF
  1. Sebelum mendaftarkan barang yang dijual, pastikan semua kebijakan pengembalian uang dan informasi pengiriman sudah akurat. Jangan sampai pembeli menuduh Anda melakukan penipuan karena informasi yang tidak akurat. Faktanya, sebagian penipu memanfaatkan kesalahan seperti ini supaya eBay berpihak pada mereka selama perselisihan. Sebagai akibatnya, Anda bisa kehilangan uang, barang, dan reputasi.
  2. Walaupun PayPal cukup aman dan eBay memiliki berbagai manfaat keamanan untuk melindungi uang Anda, sebaiknya buat rekening terpisah untuk transaksi, lengkap dengan akun surel pendukungnya.
    • Beberapa pengguna melaporkan telah sukses mencegah penipuan dengan memisahkan akun surel Paypal dan eBay; dengan demikian, Anda bisa langsung mengetahui adanya penipuan, sebagai contoh, jika pembeli menghubungi surel PayPal dengan pertanyaan.
  3. Utamanya, pembeli selalu mencari penawaran terbaik sehingga penipuan dapat sekedar berupa penjual yang mencoba mengakali harga. Namun demikian, kebanyakan penipuan berkisar antara pembeli yang tidak mau membayar barang atau mencoba mengambil kembali uang mereka setelah membeli barang terkait. [4]
    • Penipuan yang paling lazim dinamakan " bait and switch refund ", yaitu pembeli mengeluhkan perangkat rusak atau cacat setelah dikirimkan. Oleh karena eBay diwajibkan memihak pembeli yang mampu memberikan bukti (yang mudah diperoleh karena penipu cukup mendapatkan versi rusak dari barang yang dibeli) sehingga Anda dipaksa mengembalikan dana. Anda bisa mencegahnya dengan memberikan kebijakan no-return (barang yang dibeli tidak bisa dikembalikan) atau menyertakan asuransi pembeli ke dalam transaksi.
    • Penipuan umum lainnya berkisar antara pembeli yang mencoba menyelesaikan transaksi di luar eBay, misalnya lewat telepon, yang membuat eBay tidak memiliki catatan tertulis transaksi jika penipuan dilakukan. Untuk mencegahnya, jangan pernah menyelesaikan transaksi tanpa catatan tertulis, diutamakan melalui surel.
  4. Secara umum, kebijakan pengembalian perlu diberlakukan seandainya terjadi kesalahaan saat pengiriman atau penanganan barang. Namun, pastikan Anda menetapkan syarat kebijakan pengembalian yang ketat dan mencantumkannya di halaman penjualan barang. Inilah cara mudah untuk menutup celah yang dapat dimanfaatkan penipu. [5]
    • Jika Anda menjual barang mahal, terutama yang langka, sebaiknya tetapkan “ no refund ” alias tidak ada pengembalian. Cara ini dapat mengurunkan niat pembeli jujur, tetapi turut membantu mencegah penipuan. Anda selalu bisa mencantumkan kalimat "hubungi untuk informasi lebih lanjut" di halaman penjualan barang untuk menyeimbangkan keketatan kebijakan ini. Kejujuran berpihak kepada Anda.
  5. Jika pembeli menolak membayar melalui metode yang disetujui eBay, kemungkinan ada maksud terselubung. Serupa dengan itu, kalau pembeli ingin bertransaksi di luar eBay atau memberikan alamat meragukan, sebaiknya naikkan kewaspadaan Anda. Kemungkinan besar pembeli jujur akan maklum jika Anda menjelaskan bahwa langkah ini diterapkan demi mencegah penipuan. Cara ini juga dapat mengusir penipu asli. [6]
    • PayPal dan eBay tidak berbohong; lain halnya dengan surel. Untuk memastikan semua akun surel Anda benar, log masuk ke layanan terkait dan cek secara manual.
    • Aturan umumnya, jangan pernah menerima segala jenis wesel atau cek. Risiko metode ini terlalu tinggi, bahkan jika pembeli tidak berniat buruk.
  6. Segera setelah Anda dan pembeli menetapkan harga, minta dia mengirimkan pembayaran melalui PayPal. Setelah Anda melihat kemajuan transaksi di PayPal, barang baru boleh dikirimkan.
    • Anda akan memiliki catatan tertulis perihal waktu pengiriman barang dan waktu penerimaan transfer PayPal. Jadi, asalkan kalian berdua saling jujur, seharusnya usaha penipuan bisa dicegah.
  7. Layanan semacam FedEx dan UPS sering kali memberikan opsi pelacakan paket sesuai rutenya; manfaatkan sistem ini untuk memastikan paket sampai di tempatnya. Jika pembeli mengatakan bahwa barang belum sampai, sementara UPS atau FedEx menyatakannya sudah sampai, jangan berikan pengembalian. [7]
    • Sekali lagi, eBay dan PayPal biasanya akan mendukung Anda asalkan semua dokumen tertulisnya lengkap.
  8. Sehari setelah transaksi, pantau aktivitas aneh pada rekening bank Anda. Kalau menemukannya, hubungi PayPal atau eBay dan laporkan.
    Iklan

Tips

  • Sebaiknya jangan beli barang mahal atau perumahan melalui eBay. Selisih harga yang dihemat tidak layak dengan risiko penipuan yang dapat diderita. Jadi, sebaiknya gunakan metode bisnis resmi.
  • Serupa dengan itu, sebaiknya jangan beli hewan peliharaan atau barang konsumsi dari eBay. Risikonya terlalu besar.
  • Selalu riset apa yang dibeli atau dijual sebelum melanjutkan ke transaksi. Mungkin harganya justru lebih bersaing.
  • Ketika menangani pembeli, bersikaplah sopan dan hormat; jangan lupa, Anda tidak berutang apa pun selain menjamin pembeli memperoleh apa yang dibayarkan.
  • Baca syarat penggunaan ( terms of use ) eBay dan contoh pencegahan penipuan sebelum membeli atau menjual. Informasi ini menjelaskan cara menjaga keamanan selagi menggunakan platform mereka.
Iklan

Peringatan

  • Waspadai tarif pengiriman yang tinggi. Percuma saja membeli barang murah kalau biay pengirimannya melampaui uang yang dihemat.
  • Data kartu kredit Anda bisa dicuri dari PayPal. Inilah sebabnya Anda harus memiliki akun cadangan dan memantau uang setelah transaksi.
  • Jangan pernah memberikan alamat atau nomor telepon sebelum menyelesaikan transaksi; hal yang sama berlaku untuk segala informasi pribadi lain, yang kalau perlu tidak disebutkan sama sekali.
  • Kebijakan no-refund (tanpa pengembalian) akan menurunkan penjualan Anda secara keseluruhan.
  • Jangan pernah percaya pada barang yang muluk-muluk. Percayai insting Anda.
  • Kalau memungkinkan, Cobalah lihat barang lain yang telah dijual penjual. Terkadang orang menjual barang yang sangat kecil dan murah dalam “lelang kecil-kecilan” untuk memperoleh angka penjualan, peringkat kepuasan, dan umpan balik yang baik. Kemudian, mereka mulai menjual barang mahal ketika reputasinya sudah “tampak” baik.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 14.960 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan