PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Poligon adalah sebuah bentuk geometri tertutup yang semua sisinya terdiri dari garis lurus. Pada setiap sudut poligon terdapat sudut dalam maupun sudut luar, yang mengacu pada sudut di dalam atau di luar bentuk geometri tertutup. Pemahaman tentang relasi yang mengatur sudut-sudut ini bisa digunakan dalam berbagai soal geometri, khususnya cara menghitung sudut dalam poligon. Hal ini bisa dilakukan dengan sebuah rumus sederhana, atau dengan membagi poligon menjadi segitiga-segitiga.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Rumus

PDF download Unduh PDF
  1. Rumusnya adalah ; adalah jumlah sudut-sudut dalam poligon, dan adalah jumlah sisi poligon. [1]
    • Angka 180 datang dari jumlah sudut dalam sebuah segitiga. Bagian lain dari rumus, , adalah cara untuk menghitung jumlah segitiga pembentuk poligon. Jadi, pada intinya rumus ini menghitung berapa sudut dalam segitiga-segitiga yang ada di dalam poligon. [2]
    • Cara ini bisa digunakan entah untuk menghitung poligon beraturan atau poligon tak beraturan. Poligon beraturan dan tak beraturan dengan jumlah sisi yang sama selalu memiliki jumlah sudut dalam yang sama; perbedaannya hanya ada pada poligon beraturan yang semua sudut dalamnya sama. [3] Pada poligon tak beraturan, ada sudut yang lebih kecil, ada yang lebih besar, tetapi bila dijumlahkan akan sama dengan jumlah sudut pada poligon beraturan.
  2. Ingat bahwa poligon membutuhkan paling tidak tiga sisi lurus.
    • Misalnya, jika kita ingin menghitung jumlah sudut dalam sebuah heksagon, sisinya berjumlah enam.
  3. Ingat bahwa adalah jumlah sisi dalam poligon.
    • Misalnya, jika kita sedang menghitung sebuah heksagon, karena heksagon memiliki 6 sisi. Jadi, rumusnya menjadi seperti ini:
  4. Untuk langkah ini, kurangkan 2 dari jumlah sisi, lalu kalikan hasilnya dengan 180. Hasilnya adalah jumlah sudut dalam poligon dalam derajat.
    • Misalnya, untuk mencari jumlah sudut dalam sebuah heksagon, perhitungannya adalah:



      Jadi, jumlah sudut dalam sebuah heksagon adalah 720 derajat.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menggambar Segitiga

PDF download Unduh PDF
  1. Poligon bisa memiliki jumlah sisi berbeda, bisa beraturan atau tidak beraturan.
    • Misalnya, jika kita ingin menghitung sudut dalam sebuah heksagon, kita harus menggambar sebuah bentuk dengan enam sisi.
  2. Beri label A pada titik sudut ini.
    • Titik sudut adalah sebuah titik tempat dua sisi poligon bertemu.
  3. Garis-garis ini tidak boleh berpotongan. Kita bisa membuat beberapa segitiga.
    • Kita tidak perlu menggambar garis pada titik sudut terdekat karena keduanya sudah terhubung dengan garis sisi.
    • Misalnya, pada heksagon kita hanya perlu menggambar tiga garis sehingga membagi bentuk menjadi 4 segitiga.
  4. Karena jumlah sudut dalam segitiga adalah 180 derajat, kalikan jumlah segitiga dalam poligon dengan 180, hasilnya adalah jumlah sudut dalam pada poligon.
    • Misalnya, oleh karena heksagon telah dibagi menjadi 4 segitiga, perhitungannya adalah . Jadi, jumlah sudut dalam pada poligon adalah 720 derajat.
    Iklan

Tips

  • Periksa pekerjaan Anda pada sehelai kertas menggunakan busur derajat untuk menjumlahkan sudut secara manual. Saat melakukan hal ini, berhati-hatilah ketika menggambar sisi poligon supaya tetap lurus.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Pensil
  • Kertas
  • Busur derajat (opsional)
  • Bolpoin
  • Penghapus
  • Penggaris

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 39.495 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan