Unduh PDF Unduh PDF

Kacang hijau adalah sumber protein yang sangat lezat dan bernutrisi. Itulah mengapa, banyak orang gemar menyantapnya langsung atau mencampurkannya ke dalam aneka hidangan yang bercita rasa gurih. Gemar menyantap kecambah? Kecambah kacang hijau pun bisa Anda buat sendiri, lho ! Setelahnya, kecambah bisa Anda sajikan bersama roti lapis, selada, tumis sayuran, dan aneka sajian mi. Selain itu, kacang hijau matang yang sudah bertekstur lunak pun dapat dibumbui dan disajikan sebagai sup, dicampurkan ke dalam kari, atau dijadikan pengganti jenis kacang lain di berbagai resep favorit!

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Mengolah Kacang Hijau Kering

Unduh PDF
  1. Perlahan, masukkan kacang ke dalam sebuah mangkuk berukuran besar. Selagi memasukkan kacang, identifikasi kualitas kacang satu per satu. Terkadang, Anda akan menemukan kerikil atau kotoran lain yang tentu saja tidak akan bisa disantap di dalam semangkuk kacang kering. [1]
    • Buang kacang yang berbentuk, berwarna, atau beraroma aneh. Kacang hijau yang terlalu tua dan berkerut akan bertekstur sangat keras saat dimakan.
  2. Tuangkan sekitar 700 ml air ke dalam panci dan didihkan.
    • Selalu rebus kacang dengan air dingin dari keran. Jika keran Anda juga mengeluarkan air panas, jangan menggunakannya untuk memasak kacang karena air keran panas berpotensi membawa bahan-bahan yang berbahaya dari pipa air. [2]
  3. Masukkan sekitar 200 gram kacang hijau kering ke dalam air mendidih, aduk rata. Jika ada beberapa kacang yang mengapung, biarkan saja. Seiring berjalannya waktu, kacang akan menyerap lebih banyak air dan terendam dengan sendirinya.
    • Jika ingin memasak lebih dari 200 gram kacang, tambahkan porsi airnya. Untuk setiap 200 gram kacang, Anda perlu menggunakan 700 ml air.
    • 200 gram kacang kering setara dengan 600 gram kacang matang.
  4. Setelah memasukkan kacang, tunggu hingga air mendidih. Setelah air mendidih, kecilkan api dan masak kacang kembali selama 45-60 menit atau sampai tekstur kacang lunak. [3] Untuk mengecek kematangan kacang, keluarkan sedikit kacang dengan sendok dan tunggu hingga suhunya dingin sebelum mencicipinya.
    • Jika dimasak dengan suhu rendah, seharusnya permukaan air hanya akan mengeluarkan gelembung-gelembung kecil. Jika gelembung yang dihasilkan terlalu banyak, kecilkan api kompor. [4]
    • Hindari dorongan untuk menambahkan garam jika kacang belum benar-benar matang. Jika garam ditambahkan sebelum kacang matang, tekstur kacang akan terasa keras dan sulit dimakan. [5]
  5. Kacang yang sudah lunak bisa diproses menggunakan blender dan disajikan seperti sup, disajikan sebagai hidangan pendamping, atau dicampurkan ke dalam berbagai resep favorit Anda. Kacang hijau bisa dibumbui dengan:
    • Bumbu mentah yang berbau harum seperti daun bawang dan rempah-rempah segar
    • Garam, merica, dan minyak zaitun
    • Santan [6]
    • Campuran daun ketumbar, ketumbar, kunyit, dan jahe yang diproses hingga halus [7]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menggunakan Panci Masak Lambat

Unduh PDF
  1. Lakukan proses ini perlahan selagi mengecek kualitas kacang. Jika menemukan kerikil, kotoran, atau kacang yang berbentuk aneh, segeralah membuangnya dan jangan menyantapnya. [8]
    • Segera buang kacang yang terlihat kurang meyakinkan! Jika ada kacang yang terlihat terlalu tua atau berbentuk aneh, lebih baik bermain aman dengan segera membuangnya.
  2. Untuk setiap 200 gram kacang, Anda memerlukan sekitar 700 ml cairan. Anda bisa memasak kacang menggunakan air putih, kaldu sayuran, atau kaldu daging. Jangan mengisi panci terlalu penuh agar isinya tidak meluap.
    • Sebagian besar panci masak lambat memiliki garis batas untuk memudahkan Anda menakar cairan. Jika panci Anda tidak memilikinya, cukup isi setengah bagian panci dengan cairan.
  3. Anda bisa langsung menambahkan aneka bumbu dan rempah seperti bawang bombai, bawang putih, atau daun salam. Namun, pastikan kacang sudah benar-benar matang sebelum Anda menambahkan garam agar teksturnya tidak berakhir keras. [9] Other delicious seasonings include:
    • Mentega
    • Bubuk kari
    • Bawang merah
    • Jahe
  4. Tutup dan nyalakan panci masak lambat. Sejatinya, Anda bisa memasak kacang dengan suhu rendah selama 6,5 jam agar terbentuk tekstur yang lembut dan kental seperti sup krim, atau memasak kacang dengan suhu tinggi selama 3 jam untuk menghasilkan cita rasa yang lebih ringan. [10]
    • Setelah satu jam, cicipi kacang untuk mengecek kematangannya. Jika tekstur kacang sudah lembut dan rasanya tidak lagi langu, artinya kacang sudah matang dan siap disantap.
  5. Bumbui kacang dengan garam dan merica sesuai selera. Setelah dibumbui, sajikan kacang segera. Kacang bisa disajikan langsung sebagai hidangan pendamping nasi hangat atau diolah menjadi sup sayuran nan lezat.
    • Sisa kacang dapat disimpan di dalam kulkas selama 5 hari. [11]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menyantap Kecambah Kacang Hijau

Unduh PDF
  1. Lakukan proses ini perlahan selagi mengecek ada atau tidaknya kotoran atau kerikil kecil yang melekat pada kacang. [12]
    • Jika ada kacang yang berbentuk atau berwarna aneh, segeralah buang.
  2. Gunakan 5-7 liter untuk setiap 200 gram kacang. [13] Tuangkan air ke dalam mangkuk berisi kacang, biarkan saja jika ada kacang yang mengapung di permukaan mangkuk. Seiring berjalannya waktu, kacang akan menyerap air dan terendam perlahan ke dasar mangkuk.
    • Tutup mangkuk dengan plastic wrap atau penutup lain untuk melindungi kacang dari debu dan kotoran yang beterbangan.
  3. Letakkan mangkuk berisi kacang di area yang sejuk dan gelap selama minimal 24 jam. [14] Berikan waktu kepada kacang untuk menyerap air dan membentuk kecambah, dan pastikan Anda meletakkan mangkuk di area yang bebas gangguan. Beberapa tempat penyimpanan yang layak dipertimbangkan adalah:
    • Sudut dapur
    • Di bawah wastafel
    • Di dalam lemari yang tidak terpakai
  4. Setelah 24 jam, buang air rendaman kacang. Agar kacang tidak ikut terbuang, Anda juga boleh membuang air melalui mangkuk penyaring. Setelah itu, tutup mangkuk kembali dengan saringan keju, saringan tahu, atau kain tipis agar debu sulit masuk tetapi sirkulasi udara di dalam mangkuk tetap baik. [15]
    • Letakkan kembali kacang di area yang sejuk dan gelap untuk melanjutkan proses menumbuhkan kecambah.
    • Saringan keju atau saringan tahu bisa dibeli di berbagai supermarket, toko sayuran, dan toko daring.
  5. Kacang yang berkecambah akan terlihat memiliki “ekor” kecil berwarna putih. Selain itu, tubuh kacang pun akan terlihat sedikit terbelah. Jika Anda lebih suka menyantap kecambah yang ekornya lebih panjang, diamkan kembali kacang selama beberapa jam. [16]
    • Jangan terlalu lama mendiamkan kacang! Kacang yang terlalu lama direndam akan menyerap terlalu banyak air. Akibatnya, rasanya pun akan hilang. [17]
  6. Pertama-tama, cuci kecambah dengan air dingin mengalir untuk menghilangkan debu dan kotoran yang melekat. Setelah itu, keringkan kecambah dengan meniriskannya di atas piring berlapis tisu dapur selama beberapa menit; sajikan kecambah segera! Beberapa metode penyajian yang layak Anda coba adalah:
    • Tambahkan kecambah ke dalam selada
    • Bumbui kecambah dengan minyak zaitun, garam, dan merica; sajikan sebagai hidangan pendamping [18]
    • Masukkan kecambah ke dalam roti lapis untuk memperkaya tekstur dan menambah nutrisinya
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Memasak Kacang Hijau

Unduh PDF
  1. Jika resep Anda membutuhkan kacang polong, kacang Arab, atau lentil, cobalah menggantikannya dengan kacang hijau matang. Misalnya, Anda bisa membuat falafel kacang hijau dengan menggantikan rendaman kacang Arab dengan kacang hijau matang. [19] Some other delicious swaps include:
    • Gunakan kacang hijau alih-alih kacang polong di dalam sup kacang Anda
    • Gantikan peran kacang Arab dengan kacang hijau di dalam sepiring selada yang Anda santap
    • Gantikan peran lentil dengan kacang hijau di dalam sepiring selada lentil
  2. Oleh karena teksturnya mudah hancur, sebaiknya gunakan kecambah sebagai taburan selada atau olah dengan cara ditumis. Beberapa ide penyajian yang layak Anda coba adalah::
    • Menambahkan kecambah ke dalam roti lapis
    • Menambahkan kecambah ke dalam sup sayuran favorit Anda
    • Menaburkan kecambah ke permukaan mi favorit
  3. Padukan kesederhanaan kacang hijau dengan kekayaan cita rasa olahan garam masala , santan, jahe, dan perasan jeruk nipis dalam semangkuk kari kacang hijau nan lezat. [20] Cobalah menelusuri internet untuk menemukan resep kari kacang hijau yang sesuai dengan selera Anda! Jika kesulitan menemukannya, cukup campurkan sedikit kacang hijau matang ke dalam resep kari favorit untuk menambah kelezatan dan nutrisinya. Beberapa jenis kari yang bercita rasa sangat lezat adalah:
    • Gulai salai ikan, salah satu sajian kari khas Palembang
    • Palak paneer , salah satu hidangan kari khas India
    • Kari ayam yang dimasak dengan panci masak lambat
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 17.553 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan