Unduh PDF Unduh PDF

Apakah Anda sedang mempersiapan makan malam istimewa dari daging ayam? Atau Anda ingin menyajikan hidangan ayam yang cepat dan lezat? Ayam panggang mungkin bisa menjadi solusi alternatif bagi Anda. Memanggang ayam dapat dilakukan dengan cepat dan mudah. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menjadi ahli dalam memanggang.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Menyiapkan Ayam yang akan Dipanggang

Unduh PDF
  1. Cara yang paling baik untuk melakukannya adalah dengan memindahkannya dari lemari pembeku ke kulkas 24 jam sebelum Anda ingin memasaknya. Namun jika ada terlalu sibuk untuk melakukannya, kami tentu saja punya cara lain yang lebih singkat namun tak kalah efektifnya.
  2. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Pegang ayam di bawah air dingin yang mengalir. Pastikan air harus dingin karena air yang panas atau hangat akan membuat bakteri bisa berkembang biak.
  3. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Tidak ada batasan dalam metode dan pilihan rasa saat mengolah hidangan ayam Anda. Cobalah berimajinasi dan kreatif dalam mengolah ayam Anda! [1]
    • Minyaki dan bumbui ayam. Oleskan minyak memasak seperti minyak zaitun pada ayam sehingga tekstur ayam akan lebih renyah diluar. Lalu tambahkan juga berbagai macam bumbu seperti oregano, lemon, bawang, ataupun bumbu lainnya untuk menambah rasa dalam hidangan ayam Anda. Anda juga bisa membeli berbagai macam bumbu oles yang tersedia di pasaran. Untuk melumuri ayam Anda dengan sempurna, tuang minyak dan bumbu ke dalam plastik besar lalu masukan ayam Anda ke dalam, tutup plastik dan goyang-goyang sehingga bumbu dapat menempel pada ayam.
    • Marinasi ayam. Tuangkan campuran bumbu dan saus yang akan Anda pakai untuk marinasi ke dalam mangkuk besar. Lalu masukkan ayam ke dalam mangkuk. Biarkan selama kurang lebih 2-8 jam di dalam lemari es. Semakin lama, tentu bumbu akan menjadi semakin meresap.
    • Rendam ayam dalam larutan garam. Campurkan garam kasar dan air hangat, serta bumbu lain sesuai selera. Celupkan ayam yang sudah dimarinasi ke dalam air garam ini dan biarkan selama 2-8 jam dalam lemari es. Ini akan menambah rasa asin yang enak pada ayam Anda.
  4. Proses emipihan ini bertujuan untuk membuat daging ayam Anda matang secara merata saat dimasak. Makin pipih, makin baik. [2]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Memanggang Ayam

Unduh PDF
  1. Lakukan ini sebelum memulai memanggang. Ini bertujuan agar pada saat memasak, minyak dan bumbu dari ayam akan jatuh ke kertas alumunium tanpa mengotori panggangan Anda sehingga menjadi lebih mudah dibersihkan.
  2. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Jarak ideal antara ayam dan sumber panas adalah 12,7 - 1,24 cm.
    • Jika Anda tidak mempunyai nampan pangang, Anda dapat menggunakan loyang kue.
    • Jika Anda menggunakan pemanggang di bagian bawah oven, letakan nampan panggang di rak paling bawah.
  3. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Panggang selama 10 menit untuk potongan kecil dan 15 menit untuk potongan yang lebih tebal.
  4. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Balik daging ayam dan oleskan sedikit minyak pada bagian yang belum masak. Ini akan memastikan ayam berwarna cokelat keemasan dan teksturnya lebih renyah.
    • Gunakan spatula, jangan garpu, untuk membalik ayam. Penggunaan spatula akan mencegah hilangnya jus dan minyak yang keluar dari daging ayam.
  5. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Perlu Anda ingat bahwa terlalu lama memanggang akan membuat ayam Anda menjadi kering.
  6. Gunakan termometer daging untuk mengecek suhunya. Suhu internal yang ideal adalah 180 Derajat F untuk paha ayam, 170 Derajat F untuk dada, dan 165 derajat F untuk lempengan daging ayam. [3]
    • Jika Anda tidak memiliki termometer daging, keluarkan daging ayam Anda dan potong sedikit. Jika daging ayam berwarna merah muda keabu-abuan, itu menandakan ayam Anda masih mentah. Pastikan ayam Anda berwarna putih agak pucat.
    • Anda juga harus mengecek warna jus yang keluar dari daging ayam. Bila sudah matang, jus akan berwarna bening.
  7. Angkat ayam Anda bila sudah matang sempurna.
  8. Watermark wikiHow to Melakukan Pemanggangan Ayam
    Gunakan pengoles bumbu atau sendok untuk mengoleskan bumbu.
    Iklan

Tips

  • Jangan membuang bagian kulit ayam saat memanggang karena kulit ayam berguna untuk menjaga kelembaban daging ayam. Anda bisa membuang bagian kulit setelah dimasak.
  • Saus teriyaki adalah pilihan yang tepat untuk menjadi bumbu marinasi.
Iklan

Peringatan

  • Potongan ayam yang agak berlemak lebih mudah menyebabkan percikan api saat dimasak. Pastikan Anda selalu memperhatikan panggangan saat proses memasak.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Alas pemotong
  • Nampan panggang
  • Termometer daging
  • Daging ayam
  • Bumbu

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 6.066 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan