Unduh PDF Unduh PDF

Lobster merupakan salah satu menu yang paling mahal di restoran. Tapi lobster sendiri sebenarnya mudah dibuat sendiri di rumah. Anda hanya perlu membeli lobster segar untuk kemudian merebusnya utuh atau hanya memasak ekornya saja. Panduan ini memberikan Anda instruksi memasak lobster rebus utuh dan ekor lobster panggang.

Bahan

  • Lobster segar
  • Panci besar berisi air garam
  • Lelehan mentega untuk penyajian
  • 6 ekor lobster
  • 0,5 gelas lelehan mentega
  • 1 siung bawang putih, dipotong kecil
  • Garam dan Merica
  • Minyak zaitun
Metode 1
Metode 1 dari 2:

Lobster Rebus Utuh

Unduh PDF
  1. Lobster segar biasanya ada di supermarket atau pasar ikan di lingkungan Anda. Cari lobster yang masi segar dan tidak memiliki luka atau bekas hitam di kulitnya.
  2. Masukkan dua sendok makan garam untuk tiap liter, lalu didihkan airnya.
  3. Masukkan lobsternya dan tutup pancinya.
    • Jangan sampai airnya tumpah. Jika Anda merebus lobster dalam jumlah banyak, rebus sisanya setelah merebus kelompok yang pertama.
  4. Setelah airnya kembali mendidih, lobsternya akan mulai masak. Untuk waktu masak, satu pon lobster perlu waktu 15 menit, 1,5 pon perlu waktu 20 menit, sedangkan dua pon perlu waktu 25 menit. Lobsternya sudah masak jika kulitnya menjadi warna merah terang. Jika sudah masak, angkat lobsternya dari panci dan letakkan di atas piring dengan perut menghadap ke atas, lalu dinginkan.
    • Mengukur waktu memasak dengan tepat adalah hal yang penting karena warna lobster bisa berubah sebelum benar-benar matang seluruhnya.
  5. Letakkan lobster di atas piring saji dan sajikan dengan lelehan mentega dan pelengkap lain yang Anda suka.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Ekor Lobster Panggang

Unduh PDF
  1. Siapkan panggangan Anda dengan memanaskannya sampai mencapai panas sedang ke tinggi. Pastikan panas di panggangannya tersebar secara rata.
  2. Potong dari bagian bawah lobsternya. Masukkan tusuk besi di bagian daging ekor lobsternya. Oleskan ekornya dengan minyak zaitun.
  3. Letakkan di alas panggangan dan panggan selama lima menit atau sampai kulitnya berubah menjadi merah terang. Balik ekornya dan jangan lupa menambahkan bawang putih, garam, merica, serta mentega. Panggang lagi sisi satunya selama lima menit atau sampai dagingnya tidak lagi tembus pandang.
  4. Sajikan ekor lobster yang sudah Anda panggang dengan lelehan mentega, irisan lemon, atau pelengkap lain yang Anda suka.
    Iklan

Tips

  • Memasukkan garam ke air mendidih ketika memasak lobster utuh akan mengurangi risiko mineral dari lobster keluar karena perubahan konsentrasi air.
  • Ekor lobster kadang juga dijual secara terpisah.
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda memasak lobster dalam keadaan masih hidup, hati-hati jangan sampai terkena serangan capitnya. Jika Anda bisa dan berpengalaman, potong capitnya sebelum memasak. Atau, jangan membuka ikatan pada capit lobsternya sampai lobsternya dimasak.
  • Tomalley, yaitu sebuah zat hijau yang ada di lobster, berfungsi sebagai hati dan pankreas lobster. Meskipun bisa dimakan, bagian ini juga bisa saja mengandung racun. Ada baiknya Anda membuang bagian ini sebelum memasaknya.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 10.796 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan