PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Gemar menyantap Rice Krispies? Hidangan penutup bertekstur garing tersebut bukan hanya populer untuk segala kalangan usia, melainkan juga sangat lezat dan mudah untuk dibuat! Jika ingin membuat kudapan dari Rice Krispies rasa orisinal, modal utama yang Anda perlukan hanyalah sekotak serealia Rice Krispies. Jika Anda merupakan pecinta cokelat, artikel ini juga memuat resep Rice Krispies rasa cokelat yang layak untuk dicoba. Setelah selesai dibuat, Rice Krispies bisa langsung disantap atau dihias terlebih dahulu dengan beraneka dekorasi seperti frosting , cokelat leleh, atau meses warna-warni!

Bahan

  • 3 sdm. (45 gram) mentega
  • 1 pak marshmallow dengan berat sekitar 450 gram, 100 gram marshmallow mini, atau 200 gram krim marshmallow
  • 150 gram serealia Rice Krispies

Akan menghasilkan sekitar 12 buah Rice Krispies

  • 4 sdm. (60 gram) mentega
  • 1 pak marshmallow dengan berat sekitar 450 gram, 100 gram marshmallow mini, atau 200 gram krim marshmallow
  • 60 gram cokelat bubuk
  • 125 gram serealia Rice Krispies
  • 80 gram cokelat keping

Akan menghasilkan sekitar 12 buah Rice Krispies

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Rice Krispies Rasa Orisinal

PDF download Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Masukkan mentega ke dalam panci, lalu nyalakan kompor dengan api kecil untuk melelehkannya. [1]
    • Jangan menggantikan margarin dengan mentega agar cita rasa Rice Krispies tidak berubah atau terasa terlalu berminyak.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Kosongkan isi pak ke dalam panci, lalu aduk bersama mentega hingga marshmallow benar-benar meleleh, kira-kira selama 10-15 menit. [2]
    • Jika ingin, Anda bisa menggunakan 100 gram marshmallow mini atau 200 gram krim marshmallow alih-alih 1 pak marshmallow berukuran besar.

    Mengolah Rice Krispies di Microwave : Jika ingin membuat Rice Krispies dengan microwave , cukup panaskan mentega dan marshmallow selama 2 menit dengan suhu tinggi. Setelah itu, keluarkan campuran marshmallow leleh dari dalam microwave , aduk dengan spatula, lalu panaskan kembali di dalam microwave selama 1 menit.

  3. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Setelah serealia dimasukkan, aduk seluruh bahan dengan spatula sampai seluruh permukaan serealia terlapisi oleh campuran mentega dan marshmallow leleh, kira-kira selama 5 menit. [3]

    Variasi: Peran Rice Krispies bisa digantikan oleh serealia favorit Anda! Untuk membuatnya, cukup campurkan 150 gram serealia favorit dengan mentega dan marshmallow leleh sampai seluruh permukaannya terlapisi dengan baik.

  4. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Masukkan campukan serealia, mentega, dan marshmallow ke dalam loyang yang telah diolesi dengan minyak sambil ditekan-tekan, lalu diamkan selama 10-15 menit hingga suhunya mendingin. Siapkan loyang berukuran 33x22x5 cm, lalu semprotkan atau oleskan minyak ke permukaannya. Kemudian, oleskan sedikit mentega ke permukaan spatula dan gunakan spatula yang sama untuk memindahkan adonan Rice Krispies ke dalam loyang. Jangan lupa menekan Rice Krispies agar permukaannya dapat lebih merata. Setelah itu, dinginkan Rice Krispies di suhu ruang selama 10-15 menit. [4]
    • Mengoleskan mentega ke spatula ampuh membuat adonan tidak lengket ketika dipindahkan ke loyang.
  5. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Setelah didinginkan selama 10-15 menit, Rice Krispies siap disajikan! Ingat, Rice Krispies akan terasa paling lezat jika disantap pada hari yang sama dengan waktu pembuatannya. [5]
    • Anda bisa menggunakan pisau mentega untuk memotong Rice Krispies.
  6. Seharusnya, kualitas Rice Krispies tidak akan berubah selama maksimal 2 hari. Jika ingin meningkatkan daya simpannya, masukkan Rice Krispies ke dalam wadah kedap udara dan pisahkan setiap lapisannya dengan selembar kertas lilin. Kemudian, bekukan Rice Krispies di dalam freezer selama maksimal 6 minggu. [6]
    • Jika ingin mengonsumsi marshmallow yang masih beku, jangan lupa mendiamkannya terlebih dahulu di suhu ruang selama 15 menit hingga teksturnya melunak.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuat Rice Krispies Rasa Cokelat

PDF download Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Masukkan 4 sdm. (60 gram) mentega ke dalam panci, lalu panaskan panci dengan api sedang hinga tinggi sampai mentega meleleh. Kemudian, masukkan 1 pak marshmallow ke dapan panci dan aduk kedua bahan hingga seluruhnya meleleh. [7]
    • Jika ingin, Anda juga bisa menggunakan 100 gram marshmallow mini atau 200 gram krim marshmallow .
  2. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Kemudian, aduk seluruh bahan hingga tercampur dengan baik dan teksturnya lembut. Jika menginginkan rasa cokelat yang lebih kuat, tambahkan 6 gram cokelat bubuk ke dalamnya. [8]
  3. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Setelah itu, matikan kompor dan aduk seluruh bahan dengan spatula selama 10 menit. [9]
    • Jangan lupa mengolesi spatula dengan mentega agar adonan Rice Krispies tidak lengket ketika diaduk.

    Variasi: Tambahkan 75 gram kacang-kacangan, seperti cincangan kacang tanah atau kacang kenari ke dalam adonan untuk memperkaya tekstur dan cita rasa Rice Krispies.

  4. Watermark wikiHow to Membuat Kudapan dari Rice Krispies
    Siapkan loyang berukuran 20x20 cm, lalu semprotkan atau oleskan sedikit minyak ke permukaannya. Setelah itu, tuangkan adonan ke dalam loyang sambil ditekan agar permukaannya lebih merata. [10]
    • Gunakan seluruh cokelat keping yang tersisa di dalam kemasan.
  5. Setelah suhunya mendingin, potong Rice Krispies berbentuk persegi berukuran 5x5 cm agar lebih mudah untuk disantap. [11]
    • Simpan sisa Rice Krispies dalam wadah kedap udara, lalu letakkan wadah di suhu ruang selama maksimal 2 hari. Untuk meningkatkan daya simpannya, bekukan Rice Krispies dalam wadah tertutup selama maksimal 6 minggu.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menghias Rice Krispies

PDF download Unduh PDF
  1. Setelah Rice Krispies didinginkan, tetapi sebelum dipotong-potong, olesi permukaannya dengan frosting menggunakan spatula. Enggan membuat frosting sendiri ? Anda juga bisa membeli frosting siap pakai di supermarket dan/atau mencampurnya dengan pewarna makanan, jika ingin. [12]
    • Agar penampilannya semakin menarik, cobalah mencampur frosting dengan meses warna-warni sebelum mengoleskannya ke permukaan Rice Krispies.
  2. Pertama-tama, lelehkan cokelat keping atau permen di dalam microwave . Setelah itu, celupkan setiap potongan Rice Krispies ke dalamnya dan letakkan di atas kertas perkamen hingga teksturnya mengering. Jika ingin, Anda boleh mencelupkan seluruh bagian Rice Krispies ke dalam lelehan cokelat/permen, atau hanya mencelupkan sebagian Rice Krispies agar masih ada butiran-butiran serealia yang terlihat.
    • Ingin membuat penampilannya lebih menarik? Taburi permukaan cokelat atau permen leleh yang melapisi Rice Krispies dengan beberapa butir permen ekstra atau glitter yang bisa dimakan.
  3. Setelah Rice Krispies didinginkan dan dipotong-potong, tusuk beberapa potong Rice Krispies dengan setangkai tusuk kayu atau stik es loli. Dengan demikian, Anda dan anak-anak tersayang bisa menikmatinya sebagaimana sedang menyantap lolipop! [13]
    • Tusuk kayu atau stik es loli bisa dengan mudah dibeli di berbagai supermarket atau toko kerajinan tangan.
    Iklan

Peringatan

  • Selalu awasi anak jika proses membuat Rice Krispies Anda lakukan bersama dengannya.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Rice Krispies Rasa Orisinal

  • Panci
  • Mangkuk
  • Loyang
  • Minyak goreng dalam botol semprot ( cooking spray )
  • Spatula
  • Kertas perkamen
  • Pisau mentega
  • Pengocok adonan

Rice Krispies Rasa Cokelat

  • Panci
  • Mangkuk
  • Loyang
  • Minyak goreng dalam botol semprot ( cooking spray )
  • Spatula
  • Kertas perkamen
  • Pisau mentega
  • Pengocok adonan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 15.961 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan