Unduh PDF Unduh PDF

Saus barbekyu yang benar-benar lezat bisa memberikan citarasa yang kaya dalam berbagai hidangan daging favorit Anda. Membuat saus barbekyu sendiri sangatlah mudah, dan hasilnya sangatlah beraroma, sehingga Anda mungkin tidak akan pernah kembali ke saus barbekyu botolan lagi! Dan seperti hal baik lainnya dalam hidup, ada berbagai cara untuk membuat saus barbekyu yang lezat. Karena itu, cermati beberapa cara di bawah ini dan temukan yang paling Anda suka.

Bahan

Membuat saus barbekyu mudah dalam microwave :

  • 2 sendok makan mentega
  • 1 cup saus tomat (takar dengan gelas ukur, 1 cup = 240 ml)
  • 1/4 cup cuka sari apel
  • 1 sendok makan saus Worcestershire
  • 2 sdm bawang bombay cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 2 sendok makan brown sugar (gula coklat, bukan gula palem/gula merah)
  • 1 sendok makan paprika
  • Sejumput bubuk cabai (opsional)
  • Garam dan lada secukupnya

Saus barbekyu klasik buatan sendiri :

  • 4 kaleng (sekitar 397 gram) tomat potong dadu
  • 3 cup bawang bombay cincang halus
  • 6 siung bawang putih, cincang
  • 1 sendok teh cabai bubuk
  • 1/4 sendok teh ketumbar
  • 1/4 sendok teh jinten
  • 1/3 cup molase
  • 1/3 cup dark brown sugar
  • 3/4 cup cuka sari apel
  • 1/4 cup cuka putih
  • 2 sendok makan saus Worcestershire
  • 1/3 cup minyak sayur
  • Garam dan lada secukupnya

Saus barbekyu pedas :

  • 2 bawang bombay besar, cincang halus
  • 2 cabai, segar, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, memarkan
  • 1 sendok teh mustard kering
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh lada
  • 1 sendok makan brown sugar
  • 250 ml saus tomat
  • 125 ml minyak zaitun
  • 90 ml air perasan lemon
  • 2 sendok makan cuka tarragon
  • 1 sendok makan saus Tabasco
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 125 ml air matang

Saus barbekyu putih putih khas Alabama, AS :

  • 1 1/2 cup mayones
  • 1/4 cup cuka anggur putih
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 sendok makan lada giling/tumbuk kasar
  • 1 sendok makan mustard pedas coklat
  • 1 sendok teh gula
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh saus horseradish (sejenis lobak, mirip wasabi)


Metode 1
Metode 1 dari 5:

Membuat Saus Barbekyu Mudah dengan Microwave

Unduh PDF

Ini cocok jika Anda ingin saus yang cepat dan mudah dibuat..

  1. Masukkan ke microwave dan masak dengan panas tinggi selama 2-3 menit sampai mentega meleleh dan bawang bombay dan bawang putih lunak.
  2. Tambahkan saus, cuka sari apel, saus Worcestershire, brown sugar, paprika, cabai bubuk, garam dan lada. Aduk rata.
  3. Ingatlah untuk mengaduk saus sekali atau dua kali selama memasak untuk memastikan pemasakan yang merata. Saus sudah selesai setelah panas dan kental.
    • Anda juga bisa memasak saus barbekyu dengan memanaskannya di atas double boiler. Caraya cukup dengan mendidihkan air dalam panci air dan letakkan mangkuk kaca berisi saus di atasnya.
  4. Keluarkan saus dari microwave, berhati-hatilah saat memegang mangkuk panas. Aduk saus secara menyeluruh dengan garpu. Jika Anda ingin menyingkirkan potongan bawang, Anda bisa menghaluskan saus dengan sedikit air dalam blender atau food processor .
  5. Anda bisa menyajikan saus segera, menggunakannya dalam resep masakan favorit Anda, atau menyimpannya dalam botol kaca dalam kulkas.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Saus Barbekyu Klasik

Unduh PDF

Menggunakan metode dan resep membuat saus barbekyu di atas kompor ini bisa menghindari banyak pengawet dan perasa sintetis yang ditemukan dalam saus barbekyu lainnya.

  1. Panaskan minyak sayur dalam wajan non-reaktif dan tumis bawang bombay dan bawang putih sampai lunak dan sedikit cokelat.
  2. Tambahkan garam, cabai bubuk, jinten, ketumbar, molase dan gula ke dalam panci dan aduk agar tercampur rata. Didihkan dan masak selama tiga menit.
  3. Tambahkan empat kaleng tomat potong dadu bersama cuka. Aduk rata, dan didihkan kembali.
  4. Kecilkan api sampai kecil, lalu biarkan agak mendidih dengan api kecil, tanpa tutup, selama 2-3 jam. Saus barbekyu harus lebih tebal dan lebih gelap selama pemanasan.
  5. Pindahkan wajan dari api dan tambahkan cuka putih dan saus Worcestershire. Bumbui dengan garam dan lada secukupnya.
  6. Tuang saus barbekyu ke blender, tambahkan setidaknya dua cup air matang (atau lebih, tergantung kekentalan yang diinginkan) dan blender sampai halus. Anda bisa menggunakan saus barbekyu buatan sendiri ini segera, atau simpan dalam botol kaca dalam kulkas.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Saus Barbekyu Pedas

Unduh PDF

Tambahkan beberapa bumbu pedas ke saus barbekyu Anda!!

  1. Kecilkan api dan biarkan mendidih selama 15 menit.
  2. Sisakan ruang kosong 1/2cm di bagian atas wadah.
  3. Gunakan tutup yang tidak bereaksi dengan cuka.
  4. Tetap simpan dalam kulkas setelah dibuka, dan habiskan dalam beberapa minggu.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Saus Barbekyu Putih Khas Alabama

Unduh PDF

Saus barbekyu putih yang tidak biasa namun lezat yang sangat populer di negara bagian Alabama Utara, Amerika Serikat.

  1. Masukkan mayones, cuka anggur putih, bawang putih, lada, mustard pedas coklat, garam, gula dan saus horseradish ke dalam blender.
  2. Haluskan di blender selama sekitar satu menit, atau sampai saus halus. Atau, Anda juga bisa mencampur saus dengan tangan menggunakan whisker atau sendok kayu, meskipun menggunakan metode ini akan menghasilkan tekstur saus yang lebih menggumpal.
  3. Saus barbekyu putih sekarang siap digunakan, tidak perlu dimasak. Orang Alabama suka menyajikan saus ini di atas kentang goreng dan ayam goreng, atau digunakan sebagai saus salad yang nikmat..
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Ide Penyajian

Unduh PDF
  1. Iga babi benar-benar lezat terutama ketika disiram dengan saus barbekyu buatan sendiri. Yang perlu Anda lakukan hanyaah melumuri iga banyak-banyak dengan saus pada jam-jam akhir memasak, kemudian menyajikannya dengan saus lagi saat disajikan! Coleslaw (asinan kubis) buatan sendiri cocok disajikan dengan hidangan ini. Jika Anda tidak memakan daging babi, Anda bisa menggantinya dengan iga kambing atau sapi.
  2. Buat ayam barbekyu . Saus barbekyu buatan sendiri bisa menjadi bumbu marinasi yang lezat untuk sayap, dada dan kaki ayam. Cukup tempatkan potongan ayam dalam piring atau mangkuk kaca dan siram dengan saus banyak-banyak. Tutup wadah dengan plastik wrapper dan simpan dalam lemari es selama beberapa jam atau semalam agar bumbu marinasi meresap. Setelah itu panggang dalam oven, di atas panggangan biasa, atau panggangan barbekyu.
  3. Buat sloppy joe barbekyu . Saus barbekyu buatan sendiri bisa digunakan untuk membumbui sloppy joe atau sandwich burger biasa, dan membawa makanan cepat saji ini ke level yang lebih tinggi. Cukup tambahkan saus ke daging sapi giling saat dimasak, kemudian sajikan di atas roti hamburger dan tambah saus lagi jika ingin.
  4. Anda bisa menambahkan sedikit citarasa berbeda ke pizza buatan Anda sendiri dengan mengganti saus tomat biasa dengan saus barbekyu. Beberapa kombo topping yang bagus adalah daging dada ayam suwir, bawang merah, keju mozzarella dan daun seledri segar cincang..
  5. Anda bisa meramaikan rasa saus barbekyu buatan Anda sendiri dengan menambahkan satu atau dua bahan tambahan lainnya. Untuk saus barbekyu pedas, tambahkan sejumput Tabasco dan beberapa cabai jalapeno potong dadu. Untuk saus barbekyu citarasa asap, campurkan 1/2 sendok teh asap cair per setiap cup saus. Untuk saus barbekyu dengan rasa buah, tambahkan 1 cup mangga matang cincang, 1 cup jus mangga dan 2 sendok makan air jeruk nipis. Kemungkinan untuk membuat variasi tidak terbatas!
    Iklan



Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 27.542 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan