PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Jika Anda ingin mengatur rasa dan bahan-bahan dalam saus spageti, Anda bisa membuat saus spageti sendiri! Untuk saus tomat dan minyak zaitun sederhana yang segar, panaskan tomat kalengan dengan bawang putih, minyak zaitun, dan basil segar. Anda juga bisa membuat saus spageti daging yang menggunakan herba-herba klasik dan memasaknya hingga daging terasa lembut. Saus Marinara juga cukup mudah dibuat, bahkan ketika Anda baru melihat resepnya. Cukup tumis bawang merah kecil dan bawang putih dengan minyak zaitun sebelum menambahkan anggur merah dan tomat. Setelah itu, masak saus hingga tomat lembut dan lembek.

Bahan

  • 6 siung bawang putih
  • 120 ml minyak zaitun extra-virgin , pisahkan
  • 800 gram tomat kalengan (termasuk sari dan potongan yang masih utuh)
  • Garam dan merica sesuai selera
  • 10 daun basil

Untuk 450 gram

  • 2 sendok makan minyak zaitun
  • 450 gram daging sapi giling tanpa lemak
  • 150 gram bawang kuning, potong dadu
  • 2 sendok teh (6 gram) bawang putih cincang
  • 170 gram pasta tomat
  • 2 sendok teh (3 gram) basil kering
  • 1 sendok teh (1 gram) oregano kering
  • 1 sendok teh (4 gram) daun timi kering
  • ½ sendok teh (1 gram) biji adas, haluskan
  • ½ sendok teh (3 gram) garam
  • Lada hitam yang sudah dihaluskan, sesuai selera
  • 800 gram tomat San Marzano utuh atau yang sudah dihaluskan (bisa juga menggunakan tomat biasa)
  • 470 ml kaldu sapi
  • 2 sendok teh (8 gram) gula
  • ¼ sendok teh (½ gram) cabai kering yang sudah dihaluskan (opsional)
  • 2 sendok makan (30 gram) mentega (opsional)

Untuk 8 porsi

  • 15 ml minyak zaitun
  • 1 buah bawang kuning, dipotong
  • 1 1/2 sendok teh (4,5 gram) bawang putih cincang
  • 120 ml anggur merah
  • 800 gram pure tomat (termasuk potongannya)
  • 1 sendok makan (4 gram) daun peterseli yang sudah dipotong
  • 1 1/2 sendok teh (7 gram) garam kosher (atau garam dapur)
  • 1/2 sendok teh (1 gram) lada hitam yang sudah dihaluskan

Untuk 6 porsi

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Saus Tomat dan Minyak Zaitun Sederhana

PDF download Unduh PDF
  1. Keprek 6 siung bawang putih dengan punggung pisau. Kupas 6 siung bawah putih dan tempatkan di atas talenan. Gunakan pisau dapur pipih untuk menekan setiap siung bawah dengan kuat. [1]
    • Tekanan yang dihasilkan akan menghancurkan bawah putih dan mengeluarkan rasanya.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Masukkan bawang putih yang sudah dikeprek ke panci nonreaktif dan tuangkan 5 sendok makan minyak zaitun ( extra-virgin ). Nyalakan api dengan tingkat sedang dan panaskan bawang putih hingga warnanya berubah menjadi cokelat keemasan. [2]
    • Aduk bawang putih sesekali agar matang merata.
  3. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Masukkan 800 gram tomat utuh ke dalam panci dan aduk beserta sarinya. Tambahkan garam dan merica sesuai selera. [3]
  4. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Perbesar api ke tingkat sedang-tinggi agar saus mulai berbusa secara tetap. Aduk saus sesekali saat saus mulai matang dan mengental. [4]
    • Sari tomat akan menguap ketika saus matang.
  5. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Perbesar api ke tingkat tinggi dan tambahkan 45 ml sisa minyak zaitun ke dalam panci. Gunakan bagian belakang sendok/spatula kayu untuk menghancurkan tomat. [5]
  6. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Tetap panaskan saus hingga minyak berubah kemerahan. Setelah itu, matikan api dan sajikan saus. [6]
  7. Tambahkan 10 daun basil segar ke dalam saus dan aduk. Anda bisa memasukkan daun utuh atau memotongnya sebelum dimasukkan. Ambil saus dan tuangkan di atas pasta yang sudah matang, kemudian sajikan segera. [7]
    • Simpan sisa saus dalam wadah kedap udara di kulkas selama 3-4 hari. Anda juga bisa membekukannya untuk disimpan selama (maksimal) 6 bulan.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Saus Spageti Klasik dengan Daging

PDF download Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Tuangkan 2 sendok makan (30 ml) minyak zaitun ke alam panci besar atau Dutch oven dan nyalakan api ke tingkat sedang. Masukkan 450 gram daging sapi giling tanpa lemak, 150 gram 150 gram bawang kuning yang sudah dipotong, dan 2 sendok teh (6 gram) bawang putih cincang . Aduk dan panaskan campuran hingga daging tampak kecokelatan dan mudah hancur. [8]
    • Karena Anda menggunakan daging giling tanpa lemak, tidak akan ada banyak minyak yang perlu ditiriskan. Jika daging terlalu berminyak, tiriskan daging terlebih dahulu sebelum melanjutkan proses pembuatan saus.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Tuangkan 170 gram pasta tomat ke panci dan tambahkan herba. Aduk untuk mencampurkan semua bahan dan masak saus dengan api sedang selama 1-2 menit. Tambahkan garam dan merica sesuai selera. [9]
  3. Tuangkan 800 gram tomat utuh (atau yang sudah dihancurkan) ke dalam panci. Tambahkan 470 ml kaldu sapi dan 2 sendok teh (8 gram) gula. Perbesar api ke tingkat sedang-tinggi agar saus mendidih. Turunkan api dan biarkan saus berbuih selama 30 menit. [10]
    • Jangan pasang tutup pada panci agar cairan saus menguap dan saus dapat mengental.
    • Panaskan saus selama maksimal 2 jam untuk mendapatkan rasa yang lebih kaya dan lembut.
  4. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Coba saus dan tambahkan lebih banyak herba atau garam dan merica sesuai selera. Jika saus terasa terlalu kuat atau pahit, tambahkan 2 sendok makan (30 gram) mentega. [11]
  5. Tuangkan saus daging di atas pasta atau gunakan sebagai isian lasagna buatan sendiri . Anda juga bisa memperkaya rasa saus dengan keju parmesan parut. [12]
    • Simpan sisa saus dalam wadah kedap udara di kulkas selama 3-4 hari, atau bekukan selama maksimal 6 bulan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Saus Marinara Sederhana

PDF download Unduh PDF
  1. Tuangkan 1 sendok makan (15 ml) minyak zaitun ke dalam panci besar dan nyalakan api ke tingkat sedang. Setelah minyak panas, masukkan 1 buah bawang kuning yang sudah dipotong. Masak dan aduk bawang sesekali hingga warnanya bening. [13]
  2. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Masukkan 1 1/2 sendok teh (4,5 gram) bawang putih cincang ke dalam panci dan masak hingga aromanya keluar. Terus aduk bahan agar tidak hangus. [14]
  3. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Perbesar api ke tingkat tinggi dan tuangkan 120 ml anggur merah. Gosok bagian dasar panci melarutkan sisa bumbu yang menempel. Masak saus hingga anggur menguap. [15]
    • Anda juga bisa menggunakan anggur lain seperti burgundy , chianti , atau pinot noir .
    • Jika Anda tidak ingin menggunakan anggur, gunakan kaldu ayam, sapi, atau sayuran.
  4. Siapkan 800 gram pure tomat (termasuk potongannya) dan tuangkan ke dalam saus. Tambahkan 1 sendok makan (4 gram) daun peterseli yang sudah dihancurkan, 1 ½ sendok teh (7 gram) garam, dan ½ sendok teh (1 gram) lada hitam yang sudah dihancurkan. [16]
  5. Watermark wikiHow to Membuat Saus Spageti Sendiri
    Turunkan api ke tingkat rendah dan biarkan saus berbuih. Aduk sesekali agar rasa berkembang dan saus mengental. [17]
  6. Matikan api dan segera tuangkan saus di atas pasta. Anda juga bisa menggunakannya sebagai saus cocol untuk roti bawang putih ( garlic bread ) atau roti stik. [18]
    • Simpan sisa saus dalam wadah kedap udara di kulkas selama 3-4 hari, atau bekukan selama (maksimal) 6 bulan.
    Iklan

Tips

  • Cobalah perbanyak porsi saus spageti yang dibuat dengan menggandakan jumlah bahan-bahan yang digunakan (atau membuatnya menjadi tiga kali lebih banyak). Simpan sisa saus dalam wadah kedap udara dan bekukan selama maksimal 6 bulan.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Saus Tomat dan Minyak Zaitun Sederhana

  • Gelas takar dan sendok
  • Talenan
  • Pisau dapur
  • Panci
  • Sendok/spatula kayu
  • Pembuka kaleng

Saus Spageti Klasik dengan Daging

  • Gelas takar dan sendok
  • Talenan
  • Pisau dapur
  • Panci
  • Sendok/spatula kayu
  • Pembuka kaleng

Saus Marinara Sederhana

  • Gelas takar dan sendok
  • Talenan
  • Pisau dapur
  • Panci
  • Sendok/spatula kayu
  • Pembuka kaleng

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 130.784 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan