Unduh PDF Unduh PDF

Apakah Anda asalah orang yang suka akan bukan mawar? Bunga mawar merupakan simbol cinta dan juga kecantikan sejak ribuan tahun lalu. Untuk menanam mawar, Anda harus tahu varietas mana yang cocok dengan daerah Anda. Bacalah artikel dibawah ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai cara untuk menanam mawar.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Persiapan Untuk Menanam

Unduh PDF
  1. Apakah Anda tahu bahwa di dunia ini terdapat kurang lebih sebanyak 13.000 varietas dari bunga mawar? [1] Tidak semua jenis mawar dapat tumbuh disemua wilayah, Anda dapat mencari tahu jenis mawar apa saja yang cocok dengan lingkungan Anda. berikut merupakan sedikit penjelasan mengenai karakteristik dari berbagai jenis mawar:
    • Mawar hybrid memiliki bentuk dan warna wang menarik, mawar jenis ini biasanya dijual di toko-toko bunga. [2]
    • Mawar jenis floribunda merupakan mawar yang memiliki warna paling banya diantara jenis lainnya. Setiap pohon jenis ini memiliki banyak bunga tidak hanya satu.
    • Mawar jenis grandiflora merupakan mawar hasil persilangan antara jenis hybrid dan jenis floribunda, Dengan ciri khasnya yaitu pohonnya yang bisa tumbuh cukup tinggi.
    • Mawar jenis climber dapat tumbuh merambat pada pagar atau dinding seperti tanaman anggur.
    • Mawar jenis miniatur merupakan jenis mawar yang paling kecil sehingga dapat Anda tanam dalam pot.
    • Mawar semak merupakan jenis yang paling kua dan juga tahan terhadap hama. Mawar ini memiliki warna, bentuk dan ukuran yang beragam.
    • Mawar hasil cangkokan. [3] Harus mendapatkan perawatan yang lebih dibanding jenis mawar lainnya karena mawar jenis ini cukup rapuh.
  2. Setelah Anda memilih jenis mawar yang ingin Anda tanam, Anda dapat memilih darimana Anda ingin mulai menanam mawar, apakah Anda ingin menanam mawar dari awal dengan membeli akar tanamannya atau Anda ingin membeli mawar yang sudah tumbuh dalam pot lalu Anda dapat memindahkannya ke tempat yang Anda inginkan.
    • Hika Anda memilih untuk menanam mawar dari awal, cobalah untuk menanamnya pada awal musim semi agar cuacanya cocok untuk pertumbuhan mawar tersebut.
    • Mawar yang sudah tumbuh dalam pot dapat Anda pindahkan ke tempat yang Anda suka kapanpun.
  3. Setelah Anda menanam sebuah mawar, tentu Anda tidak boleh membiarkannya tumbuh begitu saja. Anda harus bisa merawat tanaman mawar agar bunganya dapat tumbuh dengan baik. Berikut merupakan beberapa peralatan yang mungkin akan Anda perlukan sebagai penunjang berkebun Anda:
    • Gunting kebun. Gunting kebun berguna untuk merapihkan tanaman mawar Anda agar terlihat lebih cantik.
    • Sarung tangan. Berguna untuk melindungi Anda dari duri yang terdapat pada tanaman mawar.
    • Pupuk. Tanaman mawar harus diberi pupuk agar dapat tumbuh dengan baik. Cobalah untuk membeli pupuk yang di khususkan bagi tanaman mawar ini.
    • Mulsa (sersah). Mulsa merupakan jerami, gambut, atau bahan lainnya disarankan sebagai penutup tanah pada tanaman mawar Anda untuk menjaga suhu dan juga untuk menghalangi tumbuhnya tanaman parasit yang dapat mengganggu tanaman mawar Anda.
    • Kompos. Campurkan kompos dengan tanah yang akan Anda gunakan untuk menanam mawar untuk membantu perkembangan tanaman mawar Anda.
    • Sekop. Sekop dapat Anda gunakan untuk menggali tanah pada saat Anda akan menanam tanaman mawar ini.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menanam Mawar

Unduh PDF
  1. Anda memerlukan tempat yang dimana dapat terkena sinar matahari setidaknya selama 6 jam per hari. Pilihlah tempat yang lumayan lega dan jarak dengan tanaman lain lumayan jauh. [4] Tanah harus memiliki saluran pengairan yang baik, usahakan untuk tidak menanam mawar dalam tanah yang mengandung banyak tanah liat karena dapat mengganggu pertumbuhan tanaman mawar Anda.
    • Tanah yang baik untuk tanaman mawar adalah tanah yang memiliki kadar pH sebanyak 6.3-6.8. [5]
    • Untuk mengetahui jika tanah memiliki saluran air yang baik, cobalah lihat pada saat setelah turun hujan. Jika air menggenang maka Anda harus mencari tempat lain untuk menanam mawar Anda.
  2. Jika Anda memutuskan untuk menanam mawar dari akarnya, rendam akar tersebut selama beberapa jam sebelum Anda menanamnya. Dan jika Anda menanam mawar yang telah tumbuh dalam potsebelumnya, siram terlebih dahulu secara menyeluruh sebelum Anda memindahkannya ke tempat yang Anda inginkan.
  3. Gunakan sekop untuk membuat lubang sebagai media untuk menanam tanaman mawar Anda. Usahakan untuk membuat lubang dengan ukuran yang lumayan besar dan dalam. Jangan lupa untuk mencampur tanah yang akan Anda gunakan untuk mengubur tanaman mawar tersebut. Setelah Anda selesai, tambahkan beberapa pupuk dan sedikit ait.
    • Jika Anda menanam lebih dari satu mawar. Beri jarak yang cukup pada setiap tanamannya agar akar dari tiap mawar memiliki ruang yang cukup untuk pertumbuhannya.
  4. Setelah lubang untuk menanam selesai Anda buat. Tempatkan tanaman mawar Anda sedalam 5cm dari permukaan tanah. Namun jika Anda tinggal di daerah yang memiliki cuaca yang cukup dingin Anda harus menanamnya lebih dalam lagi.. [6]
    • Jika Anda menanam mawar yang telah tumbuh sebelumnya. Pastikan untuk memberikan ruang yang cukup bagi akar-akarnya.
    • Pastikan tanah menutupi seluruh bagian akar.
  5. pastikan untuk menyiram tanaman mawar Anda dengan air yang cukup banyak setelah Anda selesai menanamnya.
  6. setelah Anda menanam dan menyiram tanaman mawar Anda, tambahkan mulsa disekitar tanaman mawar Anda untuk menjaga agar suhunya tetap stabil selama masa pertumbuhan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Merawat Mawar

Unduh PDF
  1. Mawar merupakan tanaman yang membutuhkan banyak air untuk penunjang pertumbuhannya. Namun hal ini tergantung juga dari lingkungan Anda, jika lingkungan Anda agak sedikit gersang dan panas, mungkin Anda harus menyiram mawar Anda lebih sering. [7]
  2. berikan tanaman mawar Anda pupuk (baik cair maupun padat) secara berkala untuk menjaga pertumbuhannya. [8]
    • Beberapa jenis pupuk memiliki daya tahan yang lumayan lama sehingga Anda tidak perlu sering memberi pupuk untuk tanaman mawar Anda.
    • Jangan memberikan pupuk terlalu sering karena akan membuat tanaman mawar Anda terserang penyakit.
  3. Anda harus melakukan pemangkasan tangkai yang terlihat telah membusuk. Hal ini bertujuan agar tanaman mawar tetap tumbuh dengan baik dan mencegah agar terhindar dari penyakit. [9] Tidak ada aturan khusus dalam pemengkasan ini, lakukanlah pada daerah yang sekiranya mengurangi tampilan tanaman mawar Anda.
    • Pastikan untuk memangkas dari bagian ujung tangkai mawar, agar tanaman mawar Anda dapat terus tumbuh dengan baik. [10] Ingatlah untuk memangkas hanya bagian tangkai yang menghalangi sirkulasi udara pada tanaman mawar Anda.
    • Pada akhir musim dingin atau awal musim semi, akan banyak tangkai yang mungkin layu sehingga harus Anda pangkas untuk tetap menjaga agar tanaman mawar Anda tumbuh dengan baik. [11]
    • Saat Anda melihat ada bunga yang sudah layu, pangkaslah agar bunga baru dapat tumbuh kembali.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Menjaga Tanaman Mawar Dari Hama

Unduh PDF
  1. Selain dapat menhilangkan hama pada tanaman mawar, dengan menyemprotkan air juga akan membuat tanaman mawar Anda tetap tumbuh dengan baik.
    • Minimalkan penggunaan insektisida. Insektisida dapat merusak tanaman mawar Anda jika digunakan dalam jumlah yang berlebihan. Pastikan Anda menggunakan insektisida jika tanaman mawar Anda terkena hama yang sangat berbahaya.
    • Pangkas daun yang terlihat layu atau telah berubah warna.
    • Jika tanaman Anda terus diganggu oleh hama. Gunakan campuran sabun cuci piring dan air lalu semprotkan pada tanaman mawar Anda seminggu sekali. [12]
    • Anda juga dapat membeli pestisida alami yang dapat mengusir hama namun tetap membiarkan binatang yang bermanfaat bagi pertumbuhan mawar Anda. [13]
  2. Bercak hitam ini akan mengganggu pertumbuhan mawar Anda. cobalah untuk menyiram dengan air atau dengan menggunakan cairan fungisida untuk menghilangkan bercak hitam ini dari tanaman mawar Anda.
    Iklan


Saran

  • Tanah yang memiliki sistem pengairan yang bagus jauh lebih baik karena mawar sangat sensitif jika Anda menyiramnya pada bagian bunganya.
  • Rawat tanaman mawar Anda dengan baik agar terlihat lebih cantik.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 10.905 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan