Unduh PDF Unduh PDF

Kategori “ Other ” atau “Lain” pada ruang penyimpanan iPhone menentukan besarnya memori yang digunakan oleh berkas-berkas sistem penting, preferensi pengaturan, catatan tersimpan, dan beragam berkas aplikasi lain. Meskipun sering kali Anda tidak bisa menghapus kategori ini sepenuhnya, saran-saran yang dijelaskan dalam artikel ini dapat membantu Anda mengurangi memori yang terpakai oleh kategori “ Other ” dan mengosongkan lebih banyak ruang penyimpanan pada perangkat.

Metode 1
Metode 1 dari 7:

Menghapus Data Penelusuran Safari

Unduh PDF
  1. Menu ini ditandai oleh ikon roda gigi abu-abu (⚙️) dan biasanya ditampilkan di home screen perangkat.
  2. Opsi ini berada di samping ikon kompas berwarna biru.
  3. Opsi ini berada di bagian bawah menu.
  4. Riwayat situs web dan data halaman yang tersimpan akan dihapus dari perangkat.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 7:

Menghapus Data Penelusuran Chrome

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon bukaan kamera warna-warni dengan latar belakang putih.
    • Chrome merupakan peramban dari Google yang perlu diunduh secara manual dari App Store. Aplikasi ini tidak disertakan secara bawaan pada iPhone.
  2. Tombol ini berada di pojok kanan atas layar.
  3. Tombol ini berada di bagian bawah menu.
  4. Opsi ini berada pada segmen menu " Advanced ".
  5. Pilihan ini berada di bagian bawah menu.
    • Sentuh “ Browsing History ” untuk menghapus riwayat situs-situs yang sudah dikunjungi.
    • Sentuh “ Cookies, Site Data ” untuk menghapus informasi situs web yang tersimpan di perangkat.
    • Sentuh “ Cached Images and Files ” untuk menghapus data yang tersimpan pada perangkat agar Chrome dapat memuat situs web lebih cepat.
    • Sentuh “ Saved Passwords ” untuk menghapus entri kata sandi yang disimpan oleh Chrome pada perangkat.
    • Sentuh “ Autofill Data ” untuk menghapus informasi seperti alamat dan nomor telepon yang digunakan Chrome untuk mengisi formulir web secara otomatis.
  6. Tombol merah ini berada di bawah jenis data yang Anda pilih.
  7. Data Chrome yang sudah dipilih akan dihapus dari perangkat.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 7:

Menghapus Data Perpesanan

Unduh PDF
  1. Aplikasi dengan ikon berwarna hijau dan balon percakapan putih ini biasanya ditampilkan di home screen perangkat.
    • Jika aplikasi langsung membuka percakapan, sentuh tombol " Back " (<) di pojok kiri atas layar.
  2. Tombol ini berada di pojok kiri atas layar.
  3. Tombol-tombol ini berada di sisi kiri layar. Warna tombol akan berubah menjadi hijau ketika percakapan dipilih.
    • Percakapan dapat memakan banyak data, terutama jika memuat beberapa pesan dengan media seperti foto atau video.
  4. Tombol ini berada di pojok kanan bawah layar. Semua percakapan yang terpilih akan dihapus dari perangkat.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 7:

Menghapus Pesan Lama dan Sampah

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon amplop tertutup berwarna biru dengan latar belakang biru.
    • Jika halaman/layar " Mailboxes " tidak ditampilkan, sentuh opsi “ Mailboxes ” di pojok kiri atas layar terlebih dahulu.
  2. Opsi ini berada di samping ikon tempat sampah berwarna biru.
  3. Tautan ini berada di pojok kanan atas layar.
  4. Tautan ini berada di pojok kanan bawah layar.
  5. Semua surel terhapus dari aplikasi Mail (termasuk lampirannya) akan dihapus dari perangkat.
  6. Tautan ini berada di pojok kiri atas layar.
  7. Opsi ini berada di samping ikon tempat sampah biru yang memuat huruf "x."
  8. Tombol ini berada di pojok kanan atas layar.
  9. Opsi ini berada di pojok kanan bawah layar.
  10. Semua pesan sampah dari aplikasi Mail (termasuk lampirannya) akan dihapus dari perangkat.
    • Jika Anda menggunakan program pengelola surel alternatif, seperti aplikasi Gmail, ikuti proses-proses tertentu untuk menghapus pesan sampah atau pesan yang sudah dihapus dari kotak masuk.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 7:

Menghapus Pesan Suara

Unduh PDF
  1. Aplikasi ini ditandai oleh ikon gagang telepon berwarna putih dengan latar belakang hijau yang biasanya ditampilkan di home screen .
  2. Tab ini berada di pojok kanan bawah layar.
  3. Opsi ini berada di pojok kanan atas layar.
  4. Tombol-tombol ini berada di sisi kiri layar. Warna tombol akan berubah menjadi biru ketika pesan suara dipilih.
  5. Tombol ini berada di pojok kanan bawah layar. Semua pesan suara terpilih akan dihapus dari perangkat.
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 7:

Menghapus dan Memasang Kembali Aplikasi

Unduh PDF
  1. Menu ini ditandai oleh ikon roda gigi abu-abu (⚙️) yang umumnya ditampilkan di home screen .
  2. Opsi ini berada di bagian atas menu, di samping ikon roda gigi (⚙️).
  3. Opsi ini berada di bagian bawah layar.
  4. Segmen ini berada di bagian atas halaman. Setelah itu, daftar aplikasi yang terpasang pada perangkat akan ditampilkan dalam urutan memori yang paling banyak dipakai hingga yang paling sedikit.
  5. Nomor ini menunjukkan besar memori yang digunakan oleh aplikasi tersebut.
  6. Pilih aplikasi yang Anda rasa terlalu banyak memakan ruang penyimpanan.
  7. Tautan merah ini berada di bawah data aplikasi.
  8. Dengan opsi ini, Anda mengonfirmasi penghapusan aplikasi tersebut dan semua datanya.
    • Ulangi langkah-langkah ini untuk setiap aplikasi yang dirasa memakan terlalu banyak ruang penyimpanan.
  9. Aplikasi ini ditandai oleh ikon huruf “A” putih di dalam lingkaran putih dengan latar belakang biru.
  10. Ikon persegi dengan panah yang mengarah ke bawah ini berada di pojok kanan bawah layar.
  11. Opsi ini berada di bagian atas layar.
    • Jika diminta, masukkan ID Apple dan/atau kata sandinya.
    • Jika Anda memiliki keanggotaan “ Family Sharing ”, Anda mungkin perlu menyentuh tab My Purchases ” di bagian atas layar.
  12. Opsi ini berada di pojok kanan atas layar. Semua daftar aplikasi yang sudah dibeli menggunakan ID Apple, tetapi belum terpasang pada iPhone akan ditampilkan di halaman ini.
    • Aplikasi ditampilkan dalam urutan kronologi pembelian, dengan aplikasi yang paling baru dibeli ditampilkan di bagian atas daftar.
  13. Cari aplikasi yang baru saja dihapus dan sentuh ikon awan dengan panah yang mengarah ke bawah di sampingnya untuk memasang ulang aplikasi tersebut.
    • Aplikasi akan dipasang kembali tanpa data tambahan yang sebelumnya memakan ruang penyimpanan “ Other ” pada perangkat.
    • Anda bisa mengunduh beberapa aplikasi secara bersamaan.
    Iklan
Metode 7
Metode 7 dari 7:

Melakukan Pemulihan dan Pencadangan Sistem

Unduh PDF
  1. Menu ini ditandai oleh ikon roda gigi abu-abu (⚙️) yang umumnya ditampilkan di home screen .
  2. ID ditampilkan sebagai segmen di bagian atas menu dan memuat nama serta foto (jika sudah ditambahkan).
    • Jika belum masuk ke ID Apple, sentuh tautan “ Sign in to your iPhone ”, masukkan ID Apple dan kata sandinya, kemudian sentuh “ Sign In ”.
    • Jika perangkat menjalankan iOS versi lama, Anda mungkin tidak perlu mengikuti langkah ini.
  3. Opsi ini berada pada segmen kedua menu.
  4. Opsi ini berada di bagian bawah segmen " APPS USING ICLOUD ".
    • Geser alihan “ iCloud Backup ” ke posisi aktif atau " On " (warna hijau) jika alihan belum dipindahkan.
  5. Opsi ini berada di bagian bawah layar. Tunggulah hingga proses pencadangan selesai.
    • Perangkat harus terhubung ke jaringan WiFi agar data dari iPhone dapat dicadangkan.
  6. Opsi ini berada di pojok kiri atas layar. Sekarang Anda akan dibawa kembali ke halaman pengaturan iCloud.
  7. Opsi ini berada di pojok kiri atas layar. Setelah itu, Anda akan dibawa kembali ke halaman pengaturan ID Apple.
  8. Opsi ini berada di pojok kiri atas layar. Sekarang Anda akan dibawa kembali ke halaman pengaturan utama.
  9. Opsi ini berada di bagian atas menu, di samping ikon roda gigi (⚙️).
  10. Tombol ini berada di bagian bawah menu.
  11. Tombol ini berada di bagian atas menu.
  12. Tikkan kode sandi yang digunakan untuk membuka kunci perangkat.
    • Jika diminta, masukkan kode sandi pembatasan (" Restrictions ").
  13. Setelah itu, semua pengaturan akan dikembalikan ke keadaan awal. Media dan data pada perangkat juga akan dihapus.
  14. Asisten pengaturan awal akan membantu Anda pada proses ini.
  15. Pilih opsi ini ketika diminta untuk menentukan proses pengaturan awal iPhone.
    • Pilih entri cadangan dengan tanggal dan waktu terbaru.
  16. iPhone akan segera mengunduh data cadangan dari iCloud. Setelah itu, pengaturan dan aplikasi akan dipasang kembali.
    Iklan

Tips

  • Matikan dan nyalakan kembali iPhone setelah menghapus data dalam jumlah besar agar perangkat bisa menghitung kembali penggunaan data dengan baik. Terkadang, iPhone tidak bisa menghitung ruang penyimpanan dengan tepat hingga dimatikan dan dinyalakan kembali.
Iklan

Peringatan

  • Pemulihan dan pencadangan sistem akan menghapus semua data dan pengaturan pribadi dari perangkat. Pastikan Anda memiliki entri cadangan terbaru perangkat di iTunes agar tidak sampai kehilangan data pribadi yang ingin disimpan sebelum melakukan pemulihan dan pencadangan data.
  • Perlu diingat bahwa beberapa aplikasi pembersih pihak ketiga tidak terhubung atau didukung oleh Apple. Pastikan Anda mengunduh aplikasi pihak ketiga dari situs web dan sumber tepercaya agar Anda tidak sampai memasang aplikasi rusak atau berbahaya pada iPhone atau komputer.


Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 194.169 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan