Unduh PDF Unduh PDF

Umumnya, krom digunakan sebagai lapisan pelindung atau untuk mengilapkan logam lainnya. Logam yang dilapisi krom inilah yang biasanya berkarat. Dengan sedikit usaha, menghilangan karat pada krom menggunakan peralatan rumahan ternyata sangat mudah dilakukan. Namun, Anda mungkin harus melakukan perawatan lanjutan jika bagian yang berkarat cukup luas dan banyak lapisan krom yang telah mengelupas.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Menggunakan Aluminium Foil

Unduh PDF
  1. Aluminium bereaksi secara kimiawi dengan karat, dan menghasilkan bahan yang mudah dibersihkan. Karena aluminium lebih lunak dibandingkan sebagian besar logam lainnya, aluminium tidak akan menggores permukaan krom maupun logam di bawahnya. [1]
  2. Sebelum mencoba menghilangkan karat pada krom, bersihkan kotoran dan debu dari permukaannya menggunakan air sabun atau sabun cuci mobil jika Anda membersihkan karat dari komponen mobil. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah menemukan dan membersihkan bagian yang berkarat.
    • Untuk permukaan yang sangat kotor atau berkarat tebal, gunakan cuka atau asam lemah yang disarankan di bawah ini, kemudian lanjutkan dengan aluminium foil.
  3. Anda bisa menggunakan air apa saja, namun air garam adalah pilihan yang terbaik karena elektrolit dan garam akan membantu mempercepat reaksi kimia. Sobek lembaran aluminium foil sehingga mudah Anda gunakan pada bagian yang berkarat.
  4. Gosokkan aluminium foil ke depan dan belakang di permukaan yang berkarat. Anda tidak harus menekannya terlalu kuat, walaupun bagian tertentu mungkin harus Anda tekan cukup kuat dan gosok lebih lama.
    • Celupkan aluminium foil ke dalam air lagi bila mengering.
    • Jika bagian yang Anda bersihkan melengkung cukup dalam, coba isi cekungan tersebut dengan gulungan selembar aluminium foil. Tepi gulungan aluminium foil akan memperhalus permukaan logam dan mengisi cekungan yang berkarat.
  5. Bila serpihan karat menebal, berhentilah dan bersihkan dengan lap atau handuk terlebih dahulu. Dengan begitu, sisa bagian yang berkarat akan terlihat dan dapat Anda gosok kembali dengan aluminium foil.
  6. Setelah Anda membersihkan lapisan karat, lap permukaannya sehingga logam mengilap di bawahnya tampak.
  7. Tetesan air dapat meninggalkan noda dengan mudah pada permukaan krom, dan menyebabkan logam di bawahnya berkarat. Gunakan tisu atau pengering rambut untuk mengeringkan permukaan krom. Jika perlu, bawa bagian tersebut ke tempat reparasi untuk memperbaiki kerusakan dan mencegahnnya semakin berkarat.
    • Pastikan untuk mengoleskan pengilap atau wax pada krom yang telah Anda bersihkan untuk mencegahnya berkarat kembali.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menggunakan Asam Lemah

Unduh PDF
  1. Minuman bersoda atau kola yang mengandung asam fosfat dapat digunakan untuk membersihkan karat. Pilihan lainnya adalah sari jeruk nipis dan cuka. Asam lemah dapat menghilangkan karat tanpa menyebabkan kerusakan berat pada logam di sekitarnya.
    • Minuman kola diet tidak mengandung gula sehingga tidak akan terlalu lengket. Namun gula dapat membantu asam melekat pada lapisan karat.
    • Jangan gunakan asam kuat atau pekat, yang dapat menggores dan membuat lapisan logam di bawah krom lemah. Jika asam lemah ini tidak cukup efektif, coba gunakan asam fosfat, namun nyalakan kipas angin untuk mengusir uap beracunnya dari wajah Anda.
  2. Sebelum Anda mencoba menghilangkan karat pada krom, sebaiknya bersihkan debu dan kotoran lainnya terlebih dahulu. Dengan begitu, Anda lebih mudah melihat dan membersihkan lapisan karat. Gunakan sabun cuci mobil untuk membersihkan krom pada peralatan mobil, dan air sabun bisa untuk benda berlapis krom lainnya.
  3. Jika benda tersebut tidak dapat Anda rendam, cukup tuangkan asam lemah ke permukaannya.
  4. Anda mungkin harus menggunakan spons atau sikat piring lembut untuk mengelupas karat. Sikat pembersih alat masak berbahan kaca biasanya cukup aman untuk menggosok krom. Untuk mengangkat lapisan karat yang tebal, gosokkan dengan lembaran aluminium foil atau gosok dengan spons cuci piring.
  5. Jika Anda membersihkan mobil, gunakan sabun cuci mobil untuk membersihkan karat dan sisa asam. Sabun cuci piring tidak boleh digunakan pada cat mobil, karena dapat membuatnya terkelupas. Bagian yang tidak berlapis cat dapat dibersihkan dengan sabun biasa dan air.
  6. Keringkan mobil dengan tisu untuk mencegah karat timbul kembali. Jika karat menimbulkan kerusakan yang cukup berat, baca bagian perawatan lanjutan.
    • Oleskan lapisan pengilap atau wax pada permukaan krom untuk mencegah karat kembali timbul.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menggunakan Minyak atau Pengilap Krom

Unduh PDF
  1. Pengilap krom adalah pilihan yang paling mahal untuk menghilangkan karat, namun produk yang berkualitas akan membuat proses ini mudah dan cepat. Minyak yang dapat meresap seperti WD40, CLR, atau CRC dapat digunakan sebagai pengganti pengilap krom dan biasanya harganya pun lebih murah.
  2. Sebelum Anda mencoba menghilangkan karat pada krom, sebaiknya bersihkan debu dan kotorannya terlebih dahulu. Dengan begitu, Anda bisa melihat dan membersihkan lapisan karat dengan lebih mudah.
    • Jika kotoran pada krom sulit dibersihkan, Anda juga bisa menggunakan cuka untuk membersihkan permukaannya. Cuka adalah asam lemah dan dapat membantu proses penghilangan karat juga.
  3. Ratakan produk pembersih ke bagian yang berkarat pada krom, dan pastikan seluruhnya terlapisi secara merata agar tidak tergores.
  4. Serat baja atau sikat kawat kuningan lembut adalah pilihan yang terbaik dalam cara ini, karena kemungkinannya menyebabkan goresan cukup rendah. Jika Anda tidak punya sikat kuningan, gunakan serat baja yang paling lembut sebagai gantinya, lebih baik lagi dengan nomor # 0000. Lapisi serat baja dengan pengilap krom lagi untuk mencegahnya menggores.
  5. Gosokkan secara memutar dengan lembut sambil memastikan bagian yang digosok tetap lembap. Tidak perlu menggosok sambil menekan, atau Anda berisiko merusak permukaan krom.
    • Jika bagian tersebut mengering, tambahkan minyak atau pengilap krom lagi. Menggosok permukaan yang kering dengan serat baja dapat menimbulkan goresan dan kerusakan.
  6. Bersihkan pengilap logam dan karat dengan mencucinya dengan air.
  7. Jika permukaan krom belum sepenuhnya bersih dari karat, gunakan pengilap krom lagi untuk membersihkannya dengan cara yang sama.
  8. Tetesan air dapat meninggalkan noda dengan mudah pada permukaan krom, sehingga sebaiknya Anda mengeringkannya untuk menjaga kilap dan kilaunya.
    • Pastikan untuk mengoleskan pengilap atau wax pada permukaan krom untuk mencegah karat timbul kembali.
    • Jika Anda masih membutuhkan perawatan lanjutan, baca bagian di bawah ini.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Memperbaiki dan Melindungi Krom Setelah Menghilangkan Karat

Unduh PDF
  1. Jika karat hanya muncul seperti goresan di permukaan krom, mengeringkannya saja dengan handuk setelah dibersihkan mungkin sudah cukup untuk mengembalikan tampilan krom.
  2. Oleskan wax atau pengilap ke permukaan krom untuk mencegah kerusakan lebih lanjut. Gunakan produk khusus untuk langkah ini, seperti car wax untuk kendaraan berlapis krom.
    • Umumnya, wax dioleskan, digosok, dan dibiarkan hingga kering, kemudian lapisan kedua dioleskan di atasnya dan digosok kembali.
  3. Cat ini akan menjaga kilap krom, namun kemampuannya melindungi dari karat ditentukan oleh merek dan cara pelapisannya. Pilih cat yang sesuai untuk krom, terutama cat otomotif, dan oleskan secara merata di bagian yang cekung akibat karat. Gunakan ampelas 1200 grit untuk menghaluskannya setelah kering, berhati-hatilah agar tidak mengelupas bagian yang tidak berlapis cat.
  4. Pilihan ini cukup mahal, dan biasanya hanya dilakukan pada mobil yang mengalami kerusakan berat akibat karat. Minta bantuan mekanik yang menawarkan jasa pengecatan krom profesional jika Anda ingin melapisi mobil Anda kembali dengan krom. Jika merasa mampu, Anda bisa mencoba untuk melapiskan krom sendiri di rumah, khususnya pada benda berukuran kecil.
    Iklan

Tips

  • Umumnya, tujuan benda dilapisi krom adalah untuk mencegahnya berkarat. Karat mulai muncul biasanya jika lapisan krom mengelupas di beberapa titik, sehingga besi atau baja di bawahnya rentan berkarat. Dalam kasus berat, karat dapat menyebar ke bagian sekitarnya dan membuat logam di bawahnya menggelembung.
  • Karat bisa timbul kembali dengan cepat jika permukaan benda basah, jadi pastikan untuk mengeringkannya jika terkena air. Oleskan pengilap krom ke permukaan benda setelah kering untuk mencegahnya kembali berkarat.
Iklan

Peringatan

  • Beberapa mobil menggunakan plastik atau cat yang menyerupai krom, namun bukan krom. Walaupun cara dalam artikel ini ditujukan untuk membersihkan karat, bukan krom, hasilnya tidak dapat diprediksi pada mobil yang berlapis bahan yang tidak diketahui jenisnya.
  • Mengampelas atau mengasah tidak disarankan untuk menghilangkan karat, karena dapat menyebabkan kerusakan pada logam di bawahnya.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Serat baja
  • Minyak yang dapat terserap atau pengilap krom
  • Minuman kola, sari jeruk nipis, atau cuka
  • Aluminium foil
  • Lap



Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 219.395 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan