Unduh PDF Unduh PDF

Carrot halwa merupakan hidangan penutup khas India yang terbuat dari wortel, susu, dan pemanis. Carrot halwa juga dikenal sebagai gajar ka halwa . [1] Sebagian besar bahan yang dibutuhkan dalam resep tradisional carrot halwa merupakan bahan yang cukup umum digunakan, meskipun Anda mungkin tidak memiliki biji kapulaga di dapur. Carrot halwa cukup mudah untuk dibuat, baik yang tradisional maupun vegetarian.

Bahan

Carrot Halwa Tradisional

Disajikan untuk 4 porsi

  • 450 gr wortel - 4 wortel besar [2]
  • 2 sdm ghee atau minyak goreng netral (minyak canola , minyak biji anggur atau minyak kacang)
  • 8 biji kapulaga hijau *dapat ditemukan pada toko bahan makanan Wholefoods , Safeway atau sejenisnya
  • 3 cangkir susu
  • 1 1/4 cangkir gula
  • 1/4 cup kismis
  • Sedikit saffron *dapat ditemukan pada toko bahan makanan Wholefoods , Safeway atau sejenisnya
  • 1/4 cangkir potongan kacang pistachio

Carrot Halwa Vegetarian

Disajikan untuk 4 porsi

  • 900 gr wortel - 8 wortel besar
  • 4 1/4 cangkir susu badam
  • 8 biji kapulaga hijau *dapat ditemukan pada toko bahan makanan Wholefoods , Safeway atau sejenisnya
  • Pasta kurma sebagai perasa (sebagai pemanis) *lihat bagian atas
  • 1 1/2 sdm butter mete (pilihan) *lihat bagian atas juga
  • 1/4 cangkir kismis
  • 1/4 cangkir potongan kacang pistachio
Metode 1
Metode 1 dari 2:

Membuat Carrot Halwa Tradisional

Unduh PDF
  1. Cuci dan kupas empat wortel besar. Pastikan untuk menggosok wortel hingga bersih. Kemudian kupas kulit wortel dengan alat pengupas sayuran. [3]
    • Jika Anda tidak memiliki wortel besar, cuci dan kupas sekitar delapan wortel berukuran kecil atau sedang. Anda perlu memiliki wortel yang cukup untuk membuat empat cangkir wortel parut.
  2. Gunakan parutan keju dengan lubang yang lebih besar untuk memarut wortel secara kasar. Anda juga dapat menggunakan pelumat makanan. Namun, jangan biarkan wortel menjadi terlalu halus di dalam pelumat makanan. [4]
    • Satu wortel besar sama dengan satu cangkir wortel parut. Jika Anda tidak memiliki wortel besar, gunakan cangkir pengukur dan parut wortel hingga Anda memperoleh empat cangkir.
  3. Anda dapat membeli biji kapulaga dari toko bahan makanan dengan banyak pilihan seperti Whole Foods . Kapulaga biasanya dibungkus di dalam plastik bening dan diletakkan pada bagian rempah atau hasil bumi. Buka kulit dengan jari Anda, dan ambil bijinya.
  4. Gunakan alat penggiling, penumbuk, atau bagian ujung yang tumpul dari peralatan memasak untuk menghancurkan biji kapulaga. Di atas talenan, tekan biji dengan kuat menggunakan alat hingga biji hancur. Hancurkan sebanyak dua atau tiga kali, hingga potongan-potongan besar menjadi kecil. [5]
    • Anda tidak perlu melanjutkan untuk menghancurkan biji hingga halus. Biji hanya perlu cukup hancur agar aromanya dapat keluar. Bahkan kenyataannya, beberapa resep menggunakan biji utuh.
  5. Jika Anda membeli kacang utuh, buka kulit kacang dengan jari tangan Anda. Kemudian potong kacang hingga menjadi 3-5 potongan di atas talenan. Potong hingga Anda memperoleh 1/4 cangkir kacang. Kacang akan digunakan sebagai hiasan pada halwa setelah siap untuk disajikan. Masukkan kacang pistachio ke dalam mangkuk dan sisihkan.
  6. Gunakan wajan atau panci yang lebih besar. Tuangkan minyak atau ghee ke dalam wajan setelah cukup panas. Anda dapat mengetahui apakah wajan telah cukup panas jika wajan mengeluarkan suara mendesis saat diberi percikan air. [6]
    • Jika Anda memiliki wajan dengan bagian dasar yang berat, gunakanlah. Wajan dengan kualitas yang lebih tinggi ini menghantarkan panas secara lebih merata. Campuran Anda tidak akan cepat hangus jika Anda menggunakan wajan ini.
    • Ghee memiliki bentuk seperti mentega cair. [7] Ghee dapat ditemukan di Whole Foods atau di sebagian besar supermarket India atau internasional.
    • Minyak goreng netral merupakan minyak yang tidak memberikan aroma tertentu pada hidangan. Sebagai contohnya, Anda juga dapat menggunakan minyak jagung, minyak kacang, atau minyak canola untuk hidangan ini. [8]
  7. Masaklah dengan menggunakan api sedang-tinggi. Aduk kapulaga di dalam minyak dengan menggunakan sendok. Biarkan termasak selama setengah menit atau hingga Anda dapat mencium aroma yang dikeluarkannya.
  8. Tetap masak menggunakan api sedang-tinggi. Aduk wortel hingga menyatu dengan kapulaga. Biarkan campuran termasak selama 3 menit, aduk sesekali. [9]
  9. Masak campuran susu hingga mendidih. Setelah campuran mendidih, kecilkan api menjadi sedang. Masak campuran selama 5 menit. Aduk terus selama campuran dididihkan. Setelah lima menit, kecilkan api menjadi rendah, dan biarkan halwa termasak selama sekitar satu jam. Periksa halwa dan aduk sesekali. [10]
    • Setelah satu jam, sejumlah cairan di dalam campuran akan menguap.
  10. 1 1/4 cangkir gula, 1/4 cangkir kismis dan sedikit saffron . Gunakan jari telunjuk dan jempol Anda untuk mengambil sedikit saffron . Tambahkan ke dalam campuran. Masak campuran selama 20 menit lagi. Masak hingga campuran menjadi kental dan mengilap. [11]
  11. Makanlah halwa menggunakan sendok. Anda mungkin dapat mendiamkan halwa selama beberapa menit agar dingin. Halwa dapat disajikan hangat atau dingin.
    • Untuk mendinginkan halwa , masukkan ke dalam mangkuk yang muat untuk dimasukkan ke dalam kulkas. Tutup mangkuk dengan bungkus plastik dan masukkan ke dalam kulkas. Biarkan halwa berada di dalam kulkas selama tiga hingga empat jam sebelum disajikan.
  12. Nikmati hidangan penutup khas India Anda dengan teman dan keluarga. [12]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menyiapkan Carrot Halwa Vegetarian

Unduh PDF
  1. Cuci dan kupas empat wortel besar. Pastikan untuk menggosok wortel hingga bersih. Kemudian kupas kulit wortel dengan alat pengupas sayuran. [13]
    • Jika Anda tidak memiliki wortel besar, cuci dan kupas sekitar delapan wortel berukuran kecil atau sedang. Anda perlu memiliki wortel yang cukup untuk membuat empat cangkir wortel parut.
  2. Gunakan parutan keju dengan lubang yang lebih besar untuk memarut wortel secara kasar. Anda juga dapat menggunakan pelumat makanan. Namun, jangan biarkan wortel menjadi terlalu halus di dalam pelumat makanan. [14]
    • Satu wortel besar sama dengan satu cangkir wortel parut. Jika Anda tidak memiliki wortel besar, gunakan cangkir pengukur dan parut wortel hingga Anda memperoleh empat cangkir.
  3. Anda dapat membeli biji kapulaga dari toko bahan makanan dengan banyak pilihan seperti Whole Foods . Kapulaga biasanya dibungkus di dalam plastik bening dan diletakkan pada bagian rempah atau hasil bumi. Buka kulit dengan jari Anda, dan ambil bijinya.
  4. Gunakan alat penggiling, penumbuk, atau bagian ujung yang tumpul dari peralatan memasak untuk menghancurkan biji kapulaga. Di atas talenan, tekan biji dengan kuat menggunakan alat hingga biji hancur. Hancurkan sebanyak dua atau tiga kali, hingga potongan-potongan besar menjadi kecil.
    • Anda tidak perlu melanjutkan untuk menghancurkan biji hingga halus. Biji hanya perlu cukup hancur agar aromanya dapat keluar. Bahkan kenyataannya, beberapa resep menggunakan biji utuh.
  5. Jika Anda membeli kacang utuh, buka kulit kacang dengan jari tangan Anda. Kemudian potong kacang hingga menjadi 3-5 potongan di atas talenan. Potong hingga Anda memperoleh 1/4 cangkir kacang. Kacang akan digunakan sebagai hiasan pada halwa setelah siap untuk disajikan. Masukkan kacang pistachio ke dalam mangkuk dan sisihkan.
  6. Wajan dengan kualitas yang lebih tinggi ini menghantarkan panas secara lebih merata. Campuran Anda tidak akan cepat hangus jika Anda menggunakan wajan ini.
  7. Aduk hingga merata dengan menggunakan sendok. Masak dengan menggunakan api sedang-tinggi hingga campuran mendidih.
  8. Kecilkan menjadi api sedang. Periksa campuran setelah 15-20 menit, jika cairan masih dalam level yang sama, masak kembali menggunakan api tinggi. Seluruh cairan harus menguap setelah 40 menit. Semakin lama dan semakin panas campuran dimasak, maka campuran akan menjadi semakin kental. Masaklah hingga campuran memiliki tingkat kekentalan yang kental dan mengilap tanpa adanya cairan. [15]
    • Anda dapat menggunakan susu kedelai atau kelapa sebagai pengganti susu badam pada hidangan ini. Susu kelapa akan menambahkan rasa yang lebih manis dan tajam. Sebaliknya, susu kedelai memiliki rasa yang sedikit lebih lembut dan kekentalan yang sedikit lebih kental.
  9. Mulailah dengan seperempat cangkir pasta kurma, dan aduk ke dalam campuran Anda. Cicipi sedikit dengan menggunakan sendok bersih. Tambahkan lebih banyak pasta hingga halwa telah cukup manis.
    • Gunakan agave nectar untuk memberikan rasa manis pada carrot halwa . Mulailah dengan setengah cangkir, dan cicipi rasanya. Jika Anda menambahkan agave nectar , masaklah lebih lama, hingga campuran menjadi kental dan mengilap.
    • Pasta kurma dan butter mete dapat ditemukan pada toko bahan makanan seperti Whole Foods .
  10. Butter mete merupakan bahan pilihan, dan akan menambahkan tingkat kekentalan yang lebih lembut dan kental pada hidangan. Butter ini juga akan menambahkan lebih banyak lemak dan protein ke dalam hidangan penutup Anda. Aduk kismis dan butter mete hingga merata.
  11. Gunakan sendok untuk memakannya. Halwa dapat disajikan hangat atau dingin.
    • Untuk mendinginkan halwa , masukkan ke dalam mangkuk yang muat untuk dimasukkan ke dalam kulkas. Tutup mangkuk dengan bungkus plastik dan masukkan ke dalam kulkas. Biarkan halwa berada di dalam kulkas selama tiga hingga empat jam sebelum disajikan.
  12. Nikmati hidangan penutup vegetarian khas India Anda dengan teman dan keluarga. [16]
    Iklan

Tips

  • Masaklah selalu halwa menggunakan wajan dengan bagian dasar yang berat.
  • Jika Anda tidak mau mengupas kulit wortel, gunakan baby carrot .
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Parutan; atau prosesor
  • Wajan dengan bagian dasar yang berat
  • Alat pengaduk
  • Wadah penyimpanan di dalam kulkas, jika didinginkan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 6.414 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan