Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini mengajarkan cara menggunakan akun Instagram untuk menjual produk daring ( online ). Instagram Shopping merupakan fitur bisnis milik Instagram yang bisa digunakan untuk menautkan katalog ke kiriman Instagram agar pengikut Anda bisa melihat produk yang Anda jual. Anda bisa melakukan upgrade ke akun bisnis dengan gratis, seperti halnya ketika Anda menyiapkan Instagram Shopping.

Bagian 1
Bagian 1 dari 5:

Memenuhi Persyaratan dari Instagram

Unduh PDF
  1. Sebelum menyiapkan toko di Instagram, usahakan produk dan bisnis Anda telah memenuhi kebijakan Instagram. [1] Carilah kebijakan Instagram melalui tautan ini:
  2. Toko Instagram hanya bisa dimiliki oleh akun bisnis. Ikuti langkah-langkah ini untuk melakukan upgrade ke akun bisnis: [2]
    • Jalankan Instagram dan sentuh menu di pojok kanan atas.
    • Sentuh Settings .
    • Sentuh Account .
    • Sentuh Switch to Professional Account .
    • Sentuh Business .
    • Ikuti petunjuk yang diberikan untuk menautkan Halaman Facebook ( Facebook Page ) ke akun Instagram. Anda membutuhkannya nanti.
    • Tambahkan perincian bisnis Anda, lalu sentuh Done .
  3. Ini hanya perlu dilakukan jika Anda sudah beralih ke akun bisnis, tetapi belum menghubungkan Halaman Facebook. Lakukan langkah-langkah ini untuk menghubungkan Halaman Facebook: [3]
    • Jalankan Instagram dan sentuh ikon profil.
    • Sentuh Edit Profile .
    • Sentuh Page di bawah " Public Business Information ".
    • Pilih halaman Facebook Anda. Apabila Anda ingin membuat halaman, sentuh Create a new Facebook Page , lallu ikuti petunjuk yang diberikan.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 5:

Menghubungkan Katalog

Unduh PDF
  1. Kunjungi https://www.facebook.com/products/catalogs/new . Apabila Anda belum masuk ( login ) ke akun pengelola Halaman Facebook, lakukan sekarang.
  2. Opsi pertama ini merupakan satu-satunya opsi yang memenuhi kriteria Instagram.
  3. Lewati langkah ini apabila Anda tidak ingin menautkan katalog yang telah ada dari layanan lain. Apabila Anda menggunakan layanan e-commerce yang bermitra dengan Facebook (seperti Shopify, 3dcart, Big Commerce, Magento, Storeden, OpenCart, Storeden, atau WooCommerce), lakukan langkah-langkah ini:
    • Klik Connect E-Commerce Platform .
    • Pilih platformnya.
    • Klik tombol biru yang bertuliskan Finish Set-Up .
    • Tautkan katalog dengan mengikuti petunjuk yang diberikan.
  4. Apabila Anda ingin memasukkan produk melalui formulir, atau dengan mengunggah lembar sebar ( spreadsheet ), lakukan langkah-langkah berikut: [4]
    • Klik Upload Product Info .
    • Pilih Halaman Facebook milik Anda.
    • Masukkan nama untuk katalog ini di kolom " Name your catalog ".
    • Klik tombol biru yang bertuliskan Create .
    • Klik View Catalog , atau kunjungi https://www.facebook.com/products .
  5. Pada platform e-commerce seperti Shopify, gunakan platform tersebut untuk membuat dan mengelola produk. Apabila Anda menggunakan Catalog Manager dari Facebook atau Instagram, ikuti langkah-langkah berikut ini:
    • Klik Product di panel sebelah kiri.
    • Klik Add Product untuk memulai.
    • Jika ingin menambahkan produk dengan menuliskan perinciannya di formulir, pilih Add manually . Jika Anda mempunyai lembar sebar, pilih Use Data Feeds .
    • Klik Next .
    • Apabila Anda mengunggah berkas bersama produk, pilih berkas yang diinginkan dan ikuti petunjuk yang diberikan untuk mengunggahnya.
    • Jika Anda menambahkan produk secara manual, tuliskan perincian untuk produk pertama, kemudian klik Add Product untuk menyimpannya. Gunakan cara ini untuk terus menambahkan produk.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 5:

Mengaktifkan Instagram Shopping

Unduh PDF
  1. Setelah Anda mempunyai katalog yang ditautkan pada Instagram, mintalah Instagram untuk mengaktifkan belanja ( shopping ) di akun Anda. [5]
  2. Tiga garis horizontal ini berada di sudut kanan atas profil.
  3. Mungkin Anda harus menggeser layar ke bawah untuk menemukannya.
  4. Ini akan memunculkan akun bisnis Anda.
  5. Sejumlah petunjuk akan ditampilkan.
  6. Setelah akun dikirim, permintaan Anda akan ditinjau oleh Instagram. Asalkan akunnya memenuhi syarat, Instagram Shopping akan aktif beberapa hari kemudian. Instagram akan mengirim pemberitahuan, dan Anda bisa melanjutkan prosesnya dengan melakukan persiapan.
  7. Beberapa hari kemudian, Instagram akan mengirimkan pemberitahuan yang menyebutkan bahwa Anda harus menyelesaikan proses penyiapan. Sentuh pemberitahuan tersebut untuk membuka halaman yang tepat.
    • Cara lain agar Anda bisa membuka tempat yang tepat adalah menyentuh menu berbentuk 3 baris di profil Anda, memilih Settings , menyentuh Business , kemudian memilih Shopping .
  8. Ini akan memunculkan daftar katalog produk yang memenuhi syarat.
  9. Sekarang etalase toko Anda sudah aktif.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 5:

Menandai Produk pada Kiriman

Unduh PDF
  1. Jika ingin menjual sesuatu di Instagram, unggah video atau foto, lalu tandai barangnya di katalog. Mulailah dengan menyentuh ikon New Post (tanda + ) di bawah tengah layar, lalu pilih video atau foto yang menampilkan minimal salah satu produk. [6]
  2. Jika ingin mengganti gaya pada fotonya, Anda bisa menggunakan alat bawaan Instagram. Masukkan juga keterangan yang menarik agar orang-orang berminat membeli produknya.
  3. Jika kirimannya berisi beberapa foto, gesek setiap foto untuk menandai produk tambahan. Lewati langkah ini jika Anda mengirim video.
    • Anda bisa menandai maksimal 5 produk dalam satu kiriman foto atau video, atau maksimal 20 produk apabila Anda mengirim beberapa foto dan/atau video.
  4. Sebuah kolom pencarian akan ditampilkan, yang bisa digunakan untuk mencari produk pada katalog yang Anda tautkan. Tik nama produknya, kemudian pilih produk di hasil pencarian. Ulangi ini hingga Anda telah menghubungkan produk dengan masing-masing area di dalam foto yang Anda sentuh.
    • Setiap penanda akan menjadi tautan ke halaman perincian/pembelian produk yang ada di situs bisnis milik Anda. Pembeli tetap harus membayar produk tersebut dengan sistem pembayaran yang biasa Anda lakukan.
  5. Untuk melihat pratinjau produk yang ditandai, sentuh Preview Tagged Products . Jika tidak ingin melihatnya, teruskan ke langkah selanjutnya.
  6. Kiriman tersebut akan dibagikan dengan pengikut Anda.
    Iklan
Bagian 5
Bagian 5 dari 5:

Memperluas Bisnis

Unduh PDF
  1. Ketika mengirim barang, gunakan tagar yang relevan dan populer agar mereka yang belum mengikuti Anda bisa menemukan produk Anda. Sebagai contoh, apabila Anda menjual masker, gunakan tagar seperti #masker, #maskerkain, #masker3D, atau #maskerscuba agar orang yang menelusuri tagar tersebut bisa menemukan produk masker yang Anda jual.
  2. Anda bisa mengirim barang secara gratis ke selebriti, influencer , atau bloger lokal, serta pengguna Instagram lain dengan imbalan mereka mengiklankan produk Anda di akun mereka masing-masing. Ini bisa membuat Anda mendapatkan pembeli baru.
    • Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan meninggalkan komentar berisi perincian kontak Anda di kiriman Instagram orang lain, sambil bertanya apakah Anda bisa mengirimkan produk kepada mereka. Anda juga bisa mengirim pesan pribadi, tetapi jangan sampai dianggap spam.
    • Cara ini kemungkinan besar bisa berhasil jika Anda menggunakan influencer yang biasanya membuat kiriman mengenai barang yang dijual di toko Instagram.
  3. Setiap pengikut merupakan pelanggan potensial sehingga Anda harus selalu menjawab komentar dan pertanyaan mereka dengan sopan dan cepat. Jika tidak banyak komentar yang Anda terima, bertanyalah kepada pengikut Anda mengenai apa yang ada di dalam kiriman Anda.
    • Anda juga bisa melakukan interaksi dengan pengikut di akun mereka. Sukai foto-fotonya dan tinggalkan komentar agar produk Anda tetap diperhatikan oleh mereka.
    • Mintalah umpan balik dalam bentuk foto secara sopan ketika pembeli menerima produk Anda. Unggah umpan balik yang diberikan pelanggan untuk memberi kesan positif terhadap usaha Anda.
    • Upayakan untuk selalu memberi layanan secara profesional dan sopan. Walaupun bisnis ini dijalankan di Instagram, Anda tetap harus bersikap profesional. Berilah layanan secara baik dan sopan, dan jangan marah jika ada pelanggan yang mengomel.
  4. Kiriman Anda mencerminkan usaha yang Anda jalankan. Jadi, usahakan untuk mengirim konten berkualitas tinggi. Cobalah untuk selalu menggunakan filter dan skema warna tertentu agar akun Anda memiliki ciri khas tersendiri, dan kembangkan "ciri khas" merek di dalam keterangan yang Anda sertakan.
  5. Jangan membiarkan toko terbengkalai. Lakukan perbaruan setiap hari, dan jangan takut mengunggah ulang suatu produk.
    • Apabila usaha sedang lesu, berfokuslah untuk menambah pengikut. Cobalah mengikuti penjual atau toko yang mirip, orang yang mempunyai kesamaan dengan Anda, dan mereka yang mengikuti toko lain yang mirip dengan milik Anda untuk mendorong orang baru mengeklik toko Anda.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.173 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan