Unduh PDF Unduh PDF

Kegiatan sehari-hari dapat mengakibatkan kapalan pada jari-jari dan telapak tangan Anda. Kulit yang kasar dapat disebabkan oleh kekeringan, perekahan, dan respons kulit terhadap bahan kimia umum. Jika Anda ingin memperoleh kulit lembut seperti bayi, terdapat obat-obat rumahan sederhana yang dapat dicoba. Terdapat pula strategi-strategi lain untuk membantu melembutkan kedua tangan Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Obat-Obat Rumahan

Unduh PDF
  1. Minyak zaitun sangat bagus untuk melembapkan kulit. Tuangkan sekitar ½ sendok teh minyak zaitun ke telapak tangan Anda. Tambahkan satu sendok makan gula. Dengan satu jari, campurkan keduanya sampai menyerupai pasir. Kemudian, gosokkan kedua telapak tangan Anda, dan sebarkan campuran minyak dan gula ke sekujur kulit. [1]
    • Minyak zaitun murah sudah cukup untuk resep ini.
    • Gosokkan kedua tangan Anda selama beberapa menit dan pastikan semua kulitnya terlapisi campuran minyak zaitun dan gula. Setelah itu, bilas dengan air.
  2. Awali dengan mencampurkan satu sendok makan gliserin dan satu sendok makan rosewater dalam toples kaca kecil. Tambahkan perasan jus limau segar, atau beberapa tetes jus limau botolan. Aduk sampai merata. [2]
    • Tengadahkan tangan dan tuangkan satu sendok teh campuran ke tangan Anda.
    • Gosok kedua tangan Anda. pastikan campurannya menutupi sekujur kulit telapak tangan, termasuk punggung tangan Anda. Jangan lupa membaluri sela-sela jari Anda.
    • Keringkan tangan dengan kain atau handuk lembut.
    • Berikan dua kali sehari. Campuran ini tidak boleh disimpan lebih dari 2 hari
  3. Pisahkan telur menjadi kuning dan putih telur. Letakkan kuning telur dalam mangkuk kecil, dan sisihkan putih telurnya. Tambahkan 1 sendok teh madu, ½ sendok teh bubuk almon, dan beberapa tetes rosewater ke kuning telur. Aduk sampai merata. [3]
    • Gosokkan ke kedua tangan selama sekitar 10 menit. Pastikan sekujur kulit Anda tertutupi dengan baik.
    • Diamkan campurannya selama 10 menit atau lebih.
    • Bilas campuran dari tangan Anda dengan lembut, lalu keringkan.
  4. Masukkan dia sendok teh mentega, dan satu sendok teh minyak almon ke mangkuk kecil. Aduk dengan baik sampai lembut menggunakan garpu. Lanjutkan dengan mengoleskan krim ke kedua tangan Anda. [4]
    • Diamkan campuran supaya diserap kulit selama sedikitnya 20 menit. Setelah itu, bilas dengan air hangat.
    • Vitamin E dalam almon akan membantu menyembuhkan kulit pecah-pecah dan menghilangkan kerutan.
  5. Ambil ½ iris limau. Taburkan sedikit gula pada limau basah. Peras iris limau bergula ke tangan sampai tampaknya semua gula sudah hilang. Ulangi pada tangan satu lagi. [5]
    • Resep sederhana ini dapat ditemukan dengan mudah jika Anda berada di restoran dan ingin melembutkan tangan dengan cepat.
    • Irisan lemon akan membantu menghilangkan bau tidak sedap, misalnya dari bawang atau ikan.
  6. Masukkan 1 sendok makan minyak kelapa ke dalam mangkuk kecil. Tambahkan 2 sendok makan madu dan campurkan sampai merata. Masukkan ¼ cangkir garam laut dan ¼ cangkir gula di mangkuk kedua. Tambahkan 1 sendok makan jus limau ke campuran kering sampai memiliki konsistensi pasir lembap. Gabungkan campuran garam dengan campuran minyak dan madu, dan aduk sampai merata. [6]
    • Ambil sedikit campuran dengan jari-jari ke tangan Anda.
    • Gosokkan kedua tangan sampai merata, dan sebarkan lulur ke sekujur telapak tangan dan sela-sela jari.
    • Bilas dengan air hangat, lalu keringkan dengan handuk
    • Simpan lulur berlebih dalam toples kaca dengan penutup kedap udara.
    • Berikan 1-2 kali per minggu.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mencegah Kulit Kering

Unduh PDF
  1. Cuaca dingin bisa sangat merusak kulit sehingga kering dan pecah-pecah. Kenakan sarung tangan di cuaca dingin untuk melindungi kulit [7]
    • Belilah beberapa pasang sarung tangan untuk dipadukan dengan berbagai pakaian.
    • Jika Anda bekerja di luar ruangan, jangan lupa untuk selalu menyimpan sarung tangan ganti dalam kendaraan Anda.
  2. Kenakan sarung tangan karet atau lateks ketika mencuci piring untuk menjaga kelembutan tangan. Bahan kimia produk pembersih juga merusak kulit. Miliki beberapa pasang sarung tangan karet atau lateks untuk melindungi kedua tangan Anda. [8]
    • Sarung tangan lateks sekali pakai dapat dikenakan untuk berkebun sehingga kulit terlindungi sementara genggaman Anda masih kuat.
    • Gunakan sarung tangan ketika mengolah cabe pedas, zucchini , terong, atau makanan lain yang bisa mengeringkan kulit.
  3. Kebanyakan ahli menyarankan minum air 8 gelas per hari untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi. Jangan lupa, kulit Anda adalah organ dan membutuhkan air layaknya organ lain untuk tetap berfungsi. Tanpa air, kulit Anda akan kering dan pecah-pecah. [9]
    • Hindari alkohol yang akan mengeringkan kulit.
    • Siapkan air botolan atau gelas air di dekat tempat kerja Anda untuk membantu Anda ingat minum di sepanjang hari.
  4. Pelembap dapat membantu, tetapi dosisnya harus sedikit. Jika Anda menggunakan losion lebih dari dua kali sehari, kemungkinan Anda mencegah tangan menggunakan pelembap alaminya sendiri. [10]
    • Jika Anda sesekali perlu menggunakan losion ekstra, tidak apa-apa.
    • Losion terbaik termasuk lanolin , pelembap alami yang berasal dari domba. [11]
    • Jeli petrolatum adalah pelembap bagus lain untuk tangan kering.
  5. air panas mengikis minyak alami dari kulit dan mengeringkan tangan dan jari-jari Anda. gunakanair keran hangat, yang suhunya kira-kira sama dengan suhu udara. [12]
    • Air panas dapat menyebabkan tangan menjadi merah dan terlalu panas. Warna merah berasal dari pembuluh darah yang terdilasi, persis di bawah permukaan kulit. Pori-pori terbuka, dan aliran darah lebih banyak di tangan sehingga kehilangan banyak cairan.
    • Menjauhlah juga dari pengering tangan panas
  6. Cari sabun tangan yang mengandung lidah buaya, avokas, atau mentega kelapa. Sabun yang mengandung vitamin E dan minyak jojoba dapat melindungi kulit kering.
    • Jika Anda tidak perlu mencuci tangan dengan alasan higienis, gunakan sabun cair lembut tanpa air. Gosokkan sabun ke telapak tangan, dan busai dengan lembut. Cara ini efektif bagi penderita eksim. [13]
    • Pilih sabun berdasarkan pengalaman Anda karena kondisi kulit orang berbeda-beda.
  7. Matahari dapat mengeringkan dan merusak kulit. Jika Anda tidak suka rasa tabir surya di telapak tangan, usap dengan tisu basah setelah digunakan pada punggung tangan Anda.
    • Tabir surya yang bagis juga melindungi kulit dari debu dan sinar matahari.
    • Tabir surya sering kali turut mengandung pelembap yang membantu melembutkan kulit.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.882 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan