Unduh PDF Unduh PDF

Lumpia yang merupakan versi Filipina dari Asian spring/egg roll dapat disajikan sebagai sebuah makanan pendamping atau hidangan pembuka. Dalam membuat lumpia, biasanya orang Vietnam menggunakan jenis kulit lumpia yang lebih tipis. [1] .

Bahan

  • 1 sdm (15 ml) minyak sayur/minyak canola
  • 455 g daging sapi giling
  • 2 siung bawang putih (dihancurkan)
  • 1 sdt (2 g) merica hitam (ditumbuk)
  • 1 sdt (6 g) garam
  • 1 sdt (3 g) bawang putih bubuk
  • 1 sdt (5 ml) kecap
  • 30 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 475 ml minyak sayur/minyak canola (untuk menggoreng)
Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mengolah Daging

Unduh PDF
  1. Masukkan daging giling dan masak hingga daging matang/berubah warna menjadi kecokelatan. Angkat wajan dari kompor lalu bersihkan wajan dari sisa lemak yang menempel.
  2. Tumis selama dua menit lalu tambahkan daun bawang, kubis, wortel, dan daging giling yang telah dimasak tadi. Masak semua bahan menjadi satu kemudian taburi dengan merica, garam, kecap, dan bawang putih bubuk. Aduk secara merata lalu angkat wajan dari kompor.
  3. Ambil tiga sendok isian lumpia dan letakkan dekat dengan salah satu sudut kulit lumpia secara diagonal. Sisakan bagian kulit lumpia setidaknya 3,8 cm pada kedua ujung kulit lumpia. Ambil salah satu bagian sudut kulit lumpia yang paling dekat posisinya dengan isian lalu lipatlah ke dalam (menutup isiannya). Teruslah menggulung sampai ke tengah lalu ambil kedua ujung sisi kanan dan kiri kulit lumpia untuk dilipat masuk ke dalam. Lanjutkan menggulung kulit lumpianya, dan pastikan gulungannya rapat sehingga isian lumpia tidak tercecer. Ketika gulungannya sudah mencapai ujung, gunakan sedikit air untuk merekatkan bagian tepi kulit lumpia kemudian gulung lagi sampai terbungkus rapi. Gunakan plastik pembungkus makanan untuk membungkus masing-masing lumpia yang telah digulung. Hal ini bertujuan untuk menjaga kelembapan isian lumpia.
  4. Panaskan minyak selama kurang lebih lima menit. Ketika Anda akan menggoreng lumpianya, angkat salah satu sisi wajan miring ke atas gunanya untuk menggelindingkan satu per satu lumpia ke dalam minyak. Cara ini akan menghindarkan Anda dari percikan minyak ketika memasukkan lumpia ke dalam wajan.
  5. Anda juga bisa menunggu lumpia sampai berubah warna menjadi cokelat keemasan karena hal ini bergantung kepada seberapa panas minyak Anda. Letakkan lumpia yang telah digoreng di atas lap kertas agar lap kertasnya menyerap minyak berlebih pada lumpia Anda. Sajikan segera.
  6. Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Memasak Semua Bahan Sekaligus

Unduh PDF
  1. 1
    Gunakan bahan-bahan di bawah ini:
    • 1 sdm (15 ml) minyak sayur atau minyak canola
    • 455 g daging sapi giling atau daging babi giling
    • 2 sdm bawang bombai yang dicincang halus
    • 2 siung bawang putih (dihancurkan)
    • 1 buah wortel (diparut)
    • 4 buah jamur kancing (dicincang halus)
    • 4 batang daun bawang (dicincang halus)
    • 1 butir telur
    • 1 sdt (2 g) merica hitam (ditumbuk)
    • 1 sdt (6 g) garam
    • 1 sdt (3 g) bawang putih bubuk
    • 1 sdm kecap
    • 30 lembar kulit lumpia siap pakai
    • 475 ml minyak sayur atau minyak canola (untuk menggoreng)
  2. 2
    Campur semua bahan mentah menjadi satu.
  3. 3
    Masukkan isian lumpia di atas kulit lumpia kemudian gulunglah seperti cerutu dengan kedua ujung kulit lumpia terbuka.
    • Masukkan lumpia ke dalam kantong/wadah yang tertutup rapat lalu bekukan ke dalam lemari pembeku.
  4. 4
    Goreng lumpia ke dalam wajan penggorengan yang berisi minyak dengan kedalaman 1 2,5 cm sampai berwarna cokelat keemasan, Anda juga bisa menambahkan minyak sesuai kebutuhan ketika sedang menggoreng. Jangan menggoreng lumpia sampai berwarna cokelat tua karena itu berarti lumpianya gosong.
  5. 5
    Tiriskan lumpia di atas lap kertas.
    Iklan

Tips

  • Jika Anda tidak mengonsumsi daging babi, Anda bisa menggantinya dengan daging unggas, daging sapi atau telur rebus untuk mengganti daging babi yang digunakan dalam resep ini.
  • Ketika akan menggoreng lumpia, basahi bagian terluar kulit lumpia yang mengunci gulungannya dengan menggunakan air. Hal ini akan merekatkan gulungannya sehingga gulungan lumpia tidak akan terbuka ketika digoreng di dalam minyak panas.
  • Jika Anda ingin membuat lumpia dalam jumlah banyak, Anda bisa menaruh lumpia yang telah digulung ke dalam lemari pembeku dan nanti jika Anda ingin menikmatinya, Anda tinggal menggorengnya saja – Anda tidak perlu mencairkannya terlebih dahulu.
  • Resep ini bisa menghasilkan 30 buah lumpia.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Penggorengan atau wajan besar.
  • Jika Anda tidak ingin menggunakan penggorengan yang sama untuk semua resep, Anda bisa menyiapkan satu penggorengan lagi.
  • Talenan atau sesuatu yang bisa Anda gunakan untuk menggulung lumpia.

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 29.482 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan