Unduh PDF Unduh PDF

Daging babi harus dimasak sampai matang sempurna agar orang yang menyantapnya tidak sakit. Pada umumnya, semua jenis daging babi harus dimasak hingga suhunya mencapai 63 °C sebelum dikonsumsi. Daging babi giling bahkan harus dimasak sampai suhu 71 °C. Termometer daging adalah alat terbaik untuk mengetahui suhu masakan. Namun, jika Anda tidak punya, masih ada berbagai cara lain untuk mengetahui apakah daging babi sudah matang dan aman dimakan.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menggunakan Termometer secara Berkelanjutan

Unduh PDF
  1. Daging harus cukup tebal untuk ditusuk dengan termometer selama proses memasak berlangsung. Jadi, ada beberapa jenis daging babi yang tidak cocok digunakan dalam metode ini. Daging dengan ketebalan 2,5 cm ke atas bisa dipakai. [1]
    • Potongan daging yang tipis tidak cocok dengan metode ini.
    • Iga dan bakon terlalu tipis untuk diukur dengan termometer daging.
  2. Menggunakan termometer secara berkelanjutan berarti bahwa Anda harus memasangnya pada daging selama proses memasak berlangsung. Dengan kata lain, Anda harus sudah selesai menyiapkan, membumbui, dan mengolah daging sebelum memasang benda tersebut. [2]
    • Anda bisa memasukkan termometer sejak awal, tetapi hal ini berpotensi mengganggu proses persiapan memasak.
  3. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Anda harus menusukkan termometer ke bagian tengah daging karena itu adalah bagian terakhir yang matang. [3]
    • Jauhkan termometer dari tulang di dalam daging karena bisa mengganggu pembacaan suhunya.
    • Jika ketebalan daging babi kurang dari 2,5 cm, Anda bisa memasukkan termometer dari bagian samping. Jika daging cukup tebal, masukkan dari atas.
  4. Menurut Kementerian Kesehatan, daging harus dimasak hingga suhu di dalamnya berada di antara 63-71 °C supaya aman dimakan. Namun, Anda bisa mengeluarkan daging babi dari oven sebelum mencapai suhu 63 °C agar hasil akhirnya tidak terlalu matang. [4]
    • Temperatur internal daging akan terus naik setelah dimasak, entah dengan oven atau kompor lambat.
    • Jangan pernah menyantap daging babi yang suhu internalnya kurang dari 63 °C.
    • Untuk daging babi cincang, 71 °C adalah suhu minimal, bukan 60 °C.
  5. Sekalipun Anda bisa mengeluarkan daging sebelum mencapai suhu yang direkomendasikan, panas yang tersimpan di bagian luar daging akan terus menyebar ke bagian tengah sehingga temperaturnya naik meskipun sudah tidak dimasak. [5]
    • Diamkan daging babi setebal 2,5 cm selama 15 menit sebelum dimakan. Daging yang lebih tipis membutuhkan waktu lebih sedikit.
    • Perhatikan termometer untuk memastikan suhunya sudah melewati 63 °C sebelum disajikan. Jika belum, teruslah memasaknya.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengecek Tingkat Kematangan Daging dengan Termometer Instan

Unduh PDF
  1. Termometer instan tidak boleh dipasang pada daging yang sedang dimasak. Namun, Anda harus menusukkan benda tersebut sesekali untuk mengecek suhu di dalam daging. [6]
    • Berbeda dengan metode sebelumnya, termometer instan harus dimasukkan dan dikeluarkan setiap kali digunakan.
    • Jangan menggunakan termometer pada permukaan daging karena cara tersebut tidak bisa dipakai untuk mengetahui suhu internal daging.
  2. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Meskipun sebagian orang memilih untuk mengecek suhu daging secara langsung di dalam oven, suhu panas yang ada di sana bisa saja melukai Anda. [7]
    • Sekalipun Anda tidak menggunakan oven, tetap keluarkan daging dari dalam alat masak yang digunakan untuk mengecek temperaturnya.
    • Memeriksa temperatur daging yang masih berada di atas kompor atau di dalam oven juga bisa memengaruhi hasil pembacaan termometer.
  3. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Seperti metode sebelumnya, Anda harus memasukkan termometer ke bagian daging yang paling tebal. Jauhi bagian tulang karena bisa memengaruhi hasil pembacaan suhu. [8]
    • Jika ketebalan daging kurang dari 2,5 cm, masukkanlah termometer secara horizontal, tidak dari atas.
    • Pastikan untuk mencabut termometer sebelum memasukkan kembali daging ke dalam alat masak.
  4. Resep yang Anda jadikan panduan mungkin mencantumkan berapa lama daging harus dimasak, tetapi Anda sebaiknya tidak menjadikan hal tersebut sebagai patokan. Periksalah daging yang dimasak sesekali dan teruslah memasak sampai suhunya minimal berada di angka 60 °C, atau 71 °C jika Anda menggunakan daging babi giling. [9]
    • Ingat, suhu daging babi akan tetap naik setelah dikeluarkan dari alat masak.
  5. Setelah suhu daging 15 °C lebih rendah daripada suhu yang direkomendasikan, keluarkan dari alat masak dan diamkan selama beberapa menit sebelum disajikan. Ingat, temperatur internal harus mencapai minimal 63 °C. Jadi, pastikan suhunya tidak kurang dari angka tersebut. [10]
    • Temperatur internal 63 °C adalah batas minimal. Anda boleh memasaknya lebih lama.
    • Temperatur internal 71 °C menunjukkan bahwa daging sudah benar-benar matang.
    • Anda tidak perlu mendiamkan daging babi giling setelah dimasak.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Memeriksa Tingkat Kematangan Daging tanpa Termometer

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Meskipun menggunakan termometer adalah cara terbaik memeriksa tingkat kematangan daging babi, Anda juga bisa menilainya berdasarkan warna cairan yang keluar dari daging saat ditusuk dengan garpu atau pisau. [11]
    • Jika cairan tersebut tampak jernih atau sedikit merah muda, daging sudah matang.
    • Jika cairannya tidak jernih, lanjutkan proses memasak dan periksa lagi nanti.
  2. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Jika Anda memasak daging babi dengan kompor lambat, bagian tengah daging akan mencapai temperatur yang diinginkan sebelum teksturnya melunak. Gunakanlah pisau yang panjang atau tusuk sate untuk menusuk daging dan memeriksa tekstur di bagian dalamnya. [12]
    • Jika pisau atau tusuk sate bisa ditusukkan dan dicabut dengan mudah, bagian tengah daging sudah empuk.
    • Jika masih keras, masak kembali daging dan ulangi proses tersebut setelah beberapa menit.
  3. Watermark wikiHow to Mengecek Tingkat Kematangan Daging Babi
    Untuk beberapa jenis daging babi yang tipis dan tidak bisa diukur dengan termometer, ini adalah satu-satunya cara mengukur tingkat kematangan. Sayat bagian paling tebal pada daging, lalu tarik dengan pisau atau garpu untuk mengecek tingkat kematangannya. [13]
    • Daging babi harus berwarna buram (warnanya solid) dan memiliki sedikit warna merah muda saat sudah matang.
    • Potongan daging babi yang sangat tipis seperti bakon tidak perlu dipotong saat memeriksa tingkat kematangannya.
  4. Untuk potongan daging yang agak besar dan daging steik, Anda dapat memeriksa tingkat kematangannya dengan cara menekan menggunakan jari atau alat penjepit. Daging yang sudah matang sempurna akan terasa padat dan tidak berubah bentuk setelah ditekan. Daging harus terasa sama padatnya seperti bagian bawah telapak tangan Anda. [14]
    • Cairan yang keluar dari daging akan tampak jernih saat daging sudah matang.
    • Jika daging terasa sangat lunak saat disentuh, Anda harus memasaknya lebih lama.
    Iklan

Tips

  • Daging babi dengan tingkat kematangan “ rare ” memiliki suhu 63 °C, sedangkan tingkat kematangan “ medium ” berada di suhu 66 °C, dan “ well-done ” di suhu 71 °C.
  • Cuci tangan Anda setelah memegang daging babi mentah atau setengah matang.
  • Termometer digital terbukti lebih akurat untuk mengukur temperatur internal daging.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Termometer masak atau termometer instan
  • Sarung tangan oven
  • Loyang atau wajan
  • Pisau atau tusuk sate

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 5.598 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan