Unduh PDF Unduh PDF

Cold sore menyebabkan ketidanyamanan, rasa malu dan gatal. Seandainya bisa Anda sudah pasti ingin menghindari penyakit ini. Untungnya ada beberapa langkah yang dapat Anda ambil untuk mengatasinya. Bahkan tidak sekedar itu, ada cara untuk menghentikan cold sore dan mencegah terjadinya jangkitan.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Mencegah Cold Sore

Unduh PDF
  1. Ada berbagai hal yang bisa memicu munculnya cold sore dan menjadi ekstra waspada saat musim dingin datang merupakan tindakan yang bijaksana. Bahkan stres dan kurang tidur dapat memicu cold sore. Oleh sebab itu cobalah untuk memperoleh jam tidur yang cukup setiap hari.
    • Jika Anda mengalami pilek, demam atau flu, risiko jangkitan akan meningkat karena sistem kekebalan tubuh terganggu. [1] Pastikan Anda mengonsumsi semua vitamin yang diperlukan dan pada dasarnya ada banyak vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh Anda.
    • Menstruasi, kehamilan dan perubahan hormon dapat memicu jangkitan cold sore. [1] Tentu saja tidak ada yang dapat dilakukan oleh seorang wanita untuk mencegah hal ini, namun setidaknya Anda bisa bersiap-siap jika waktu menstruasi datang.
    • Stres dapat memicu jangkitan cold sore. [1] Oleh sebab itu Anda terkadang perlu bersantai. Luangkan waktu dalam sehari untuk bermeditasi, menarik nafas dalam-dalam, atau hanya sekedar menikmati secangkir teh, atau apa saja yang Anda sukai.
    • Kelelahan memicu jangkitan. [1] Oleh karena itu pastikan Anda tidur yang cukup. Kalau bisa sempatkan waktu untuk tidur siang. Kafein dapat mengatasi kelelahan tetapi tidak mampu melawan cold sore. Cold sore adalah cara tubuh mengkomunikasikan bahwa ia perlu tidur yang cukup. Oleh sebab itu berikan tubuh Anda waktu tidur yang memadai.
    • Terlalu banyak paparan sinar matahari akan memperburuk daerah yang sakit serta memicu munculnya cold sore. [1] Jika bibir Anda terkena paparan sinar matahari dalam waktu yang cukup lama, segera tempelkan es selama beberapa menit. Selain itu Anda juga bisa menggunakan lipstik atau lip balm dengan kandungan SPF 15 atau lebih tinggi lagi lalu gunakan pada bibir Anda sepanjang hari.
    KIAT PAKAR

    Marsha Durkin, RN

    Perawat Terdaftar
    Marsha Durkin adalah perawat terdaftar dan spesialis informasi laboratorium di Mercy Hospital and Medical Center, Illinois. Dia memperoleh gelar Ahli Madya Keperawatan dari Olney Central College pada 1987.
    Marsha Durkin, RN
    Perawat Terdaftar

    Marsha Durkin, R.N., menyarankan untuk menghindari cairan yang ditimbulkan dari cold sore . Lepuh terbentuk untuk menutup luka dan membantu proses penyembuhan; fungsinya serupa perban. Jika Anda memecah lepuh tersebut, cairannya akan keluar dan rasanya akan semakin sakit. Cairan itu sendiri justru akan menyebarkan virus."

  2. Kenali tanda-tandanya supaya Anda dapat segera bertindak sebelum cold sore sempat terbentuk. Ada sejumlah tanda (meskipun tentu saja hanya karena Anda mengalami salah satu gejala tidak berarti Anda akan terjangkit cold sore. Namun sekali lagi tetap saja Anda perlu meningkatkan kewaspadaan).
    • Rasa lembut, kesemutan, terbakar, gatal, mati rasa dan sakit di sekitar bibir bisa menjadi pertanda munculnya cold sore. [2]
    • Demam dan gejala pilek atau flu seringkali menyertai jangkitan cold sore, oleh sebab itu ia dijuluki “fever blisters.”
    • Meningkatnya produksi air liur juga merupakan salah satu gejala cold sore akan muncul. [2]
  3. Hal ini dapat dilakukan dalam tahap prodromal yaitu sekitar 6-48 jam sebelum cold sore bisa dilihat. [2] Pada tahap ini Anda dapat menggunakan metode berikut untuk mencegah cold sore muncul ke permukaan. Ini adalah waktu yang terbaik untuk menghentikannya sebelum ia membesar dan menjadi parah!
    • Tempelkan es atau menggunakan kompres dingin. [3] Lakukan hal ini setiap jam atau sesering mungkin.
    • Letakkan teh celup ke dalam air panas, biarkan dingin kemudian tempelkan pada bagian yang sakit. [3] Cold sore akan tumbuh berkembang dalam kondisi panas jadi pastikan teh celup didinginkan terlebih dahulu sebelum digunakan.
  4. [4] Oleskan lip balm dengan kandungan SPF 15 minimal. Oleskan berulang kali sepanjang hari.
  5. Cold sore meskipun tidak disebabkan oleh pilek akan bertambah parah karenanya. Ketika Anda menderita demam, pilek atau flu, sistem kekebalan tubuh Anda tidak bisa bekerja maksimal karena sibuk menghadapi masalah tubuh yang lain.
    • Pastikan Anda mengonsumsi semua vitamin yang dibutuhkan. Makan banyak sayuran hijau dan sayuran berwarna-warni disertai salmon, kacang-kacangan, dan buah-buahan.
    • Minum teh putih dan hijau. Keduanya kaya antioksidan yang berfungsi untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh serta menyingkirkan racun dari tubuh Anda.
    • Minum banyak air.
    • Tidur yang cukup.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menggunakan Obat Medis

Unduh PDF
  1. Perlu diketahui bahwa kebanyakan pengobatan topikal hanya mampu mengatasi gejala dan pada kenyataannya tidak mempercepat proses penyembuhan. [5] Cobalah rawatan topikal berikut:
    • Docosanol (Abreva) adalah obat yang sudah mendapat persetujuan FDA serta dijual bebas. [6]
    • Acyclovir dan penciclovir (Denavir) topikal dapat diresepkan oleh dokter Anda. [5]
  2. Ini dapat membantu mengurangi durasi wabah dan terdapat berbagai jenis anti virus yang cukup baik tetapi Anda membutuhkan resep dokter untuk menggunakannya. Anda dapat memperoleh dalam bentuk pil atau krim tapi krim cenderung bekerja lebih baik dan lebih cepat.
    • Anda bisa menggunakan Acyclovir [4] (Xerese, Zovirax). [7]
    • Ada juga jenis lain yaitu Famciclovir [4] (Famvir). [7]
    • Selain itu ada juga Valacyclovir [4] (Valtrex). [7]
  3. Obat-obatan ini tidak menyingkirkan cold sore tetapi akan mengatasi rasa tidak nyaman yang timbul akibat cold sore. Patut diingat bahwa meskipun rasa sakit tidak Anda rasakan, Anda masih dapat menularkannya ke orang lain karena itu Anda perlu berhati-hati. [4]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menggunakan Rawatan Rumah

Unduh PDF
  1. Lidah buaya mengurangi rasa sakit dan mempercepat proses penyembuhan karena itu ia merupakan rawatan yang sangat baik untuk membantu penyembuhan cold sore. [8]
  2. Metode ini akan mengurangi pembengkakan dan kemerahan sehingga meringankan gejala cold sore. Sekali lagi metode ini tidak semestinya mempercepat proses penyembuhan. [3]
  3. Obat ini tidak berfungsi untuk mempercepat proses penyembuhan tetapi membuat Anda merasa lebih baik karena itu ia sangat sesuai untuk melegakan gejala. [3]
  4. Ia berfungsi untuk mempercepat proses penyembuhan serta melindungi dari infeksi bakteri.
  5. Biarkan selama beberapa menit saat ia menyerap dan menguras cairan lalu bilas dengan bersih. Ulangi proses beberapa kali jika diperlukan. Metode ini mungkin akan menimbulkan sedikit rasa sakit.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Mengenal Cold Sore

Unduh PDF
  1. Ini termasuk HSV-1 dan HSV-2 yang keduanya dapat timbul di daerah wajah atau genital. [1] Setelah terjangkit, virus herpes tetap ada di dalam tubuh Anda sepanjang hidup. Tidak ada yang dapat dilakukan untuk menghilangkan virus tetapi Anda dapat mengurangi frekuensi jangkitan. [9]
  2. Inilah sebabnya mengapa Anda perlu mengetahui cara mengidentifikasi gejala munculnya cold sore supaya Anda tidak menjangkiti orang lain.
    • Jangan berbagi peralatan makan atau minuman dengan siapa pun, khususnya ketika Anda memiliki cold sore yang aktif.
    • Jangan pernah berbagi handuk, pisau cukur atau sikat gigi.
    • Jangan pernah berbagi sumpit, lipstik, lip balm, lip gloss, atau alat apapun yang digunakan di mulut dan bibir.
    • Hindari berciuman saat cold sore Anda aktif. Beralih ke ciuman kupu-kupu atau eskimo untuk sementara waktu sampai gejala hilang sepenuhnya.
    • Oral seks khususnya pada saat terjadi wabah dapat menularkan virus herpes dari bibir ke alat kelamin, ataupun sebaliknya.
    Iklan

Tips

  • Sering mencuci tangan saat cold sore muncul (dan setiap hari). Anda sebaiknya tidak menyentuh bagian yang sakit tetapi sekiranya Anda melakukannya tanpa disadari, tindakan terbaik adalah selalu menjaga kebersihan tangan bila memungkinkan.
  • Menjaga sistem kekebalan tubuh dengan mengonsumsi vitamin, teh putih atau hijau, dan lain-lain akan mencegah terbentuknya cold sore sedari awal.
  • Oleskan lipstik atau balsem menggunakan Q-tip, jangan langsung menyentuh bibir.
  • Cari lipstik atau lip balm dengan perlindungan matahari minimal SPF 15 atau yang lebih tinggi lalu sering mengoleskannya sepanjang hari.
  • Mengenali tanda-tanda dan indikator munculnya cold sore (sebagaimana yang tercantum di atas) untuk mencegahnya muncul ke permukaan serta menghindari jangkitan yang buruk tersebut terjadi.
  • Oleskan lidah buaya ke bagian yang sakit dengan kapas. Kemudian tempelkan sepotong kecil kertas toilet ke daerah yang sakit. Ulangi proses ini selama beberapa kali.
Iklan

Peringatan

  • Ketika mencuci bagian yang sakit, pastikan dalam situasi apapun, TIDAK membiarkan air untuk mencuci tersebut mengenai mata. Jika cairan pada luka mengenai mata, virus herpes akan menjangkiti mata sehingga menimbukan infeksi atau ulserasi kornea. [9]
  • Jangan menyentuh bagian yang sakit dengan jari-jemari Anda. Ini akan memperpanjang jangkitan serta meningkatkan risiko penyebaran virus.
  • Jangan pernah menutupi cold sore dengan riasan wajah. Alas bedak dan krim wajah hanya akan memperburuk masalah.
  • Cuci dan ganti sarung bantal setiap malam selama terjadinya jangkitan.
  • Makanan asin atau asam dapat memicu ketidaknyamanan atau rasa tersengat jika terkena bagian yang sakit, misalnya makanan dengan kandungan jeruk.
  • Jangan menggunakan kembali Q-tip, tisu, handuk atau kain lap yang telah mengenai bagian yang sakit.
  • Selama lesi bersifat aktif, hindari berciuman dan oral seks untuk mencegah penyebaran virus.
  • Jika wabah Anda sangat berat atau seringkali terjadi, kunjungi dokter atau buat janji dengan dokter spesialis kulit.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 4.930 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan