PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Apakah Anda ingin menggelapkan kamar? Anda mungkin bekerja di malam hari dan harus tidur di siang hari, atau Anda mungkin sekadar ingin tidur siang. Apabila kerai atau tirai Anda tetap tidak bisa menahan masuknya sinar matahari, lakukan beberapa hal di bawah ini untuk membantu menggelapkan kamar agar Anda bisa beristirahat dengan nyaman.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Menutup Jendela

PDF download Unduh PDF
  1. Sejumlah perusahaan membuat film penutup dalam bentuk plastik yang bisa dilepas dan dipotong untuk ditempelkan di jendela. Walaupun film penutup ini saja tidak akan bisa menghalangi cahaya secara penuh, film tersebut bisa mengurangi besarnya cahaya yang menembus jendela. [1]
  2. Aluminium foil bisa memantulkan sinar matahari yang masuk melalui jendela, sehingga benda ini bisa mengurangi tagihan listrik dan juga menghalangi masuknya cahaya. Gunakan lakban untuk menempelkan aluminium foil agar jendela Anda tidak rusak.
    • Apabila Anda menghuni rumah kontrakan, ingatlah bahwa mungkin pemilik rumah tidak memperbolehkan Anda untuk menempelkan foil di jendela rumah. Apabila Anda ragu-ragu apakah diperbolehkan menggunakan foil atau tidak, bertanyalah terlebih dahulu.
  3. Tirai gelap biasanya terbuat dari kain yang tebal dengan tambahan lapisan untuk menghalangi sinar. Selain itu, tirai tersebut juga bisa mengurangi tagihan listrik karena membantu menghalangi masuknya cahaya di rumah Anda.
    • Untuk mendapatkan hasil yang sama, Anda juga bisa membeli tirai "termal", yang juga memiliki lapisan khusus dengan bobot yang berat.
    • Apabila Anda sangat menyukai tirai yang lama, Anda bisa membeli lapisan gelapnya saja dan menggantungnya di belakang tirai yang sudah ada menggunakan klip atau gantungan tirai tambahan. Beberapa tempat yang menjual lapisan gelap di antaranya IKEA, Home Depot, dan sebagainya. [2]
  4. Apabila Anda memiliki keterampilan menjahit, Anda bisa menjahit tirai sendiri yang akan jauh lebih murah daripada membelinya. Hampir semua toko kain menjual "lapisan tirai gelap" dan kain termal yang bisa dijahitkan di bagian belakang kain tirai kesukaan Anda. Bahkan Anda juga bisa menjahitkan lapisan gelap pada tirai yang sudah ada.
  5. Kerai gulung, kerai romawi, dan kerai jendela kain yang lain bisa digunakan untuk menghalangi lebih banyak cahaya daripada sekadar tirai saja. Anda bisa membeli kerai tersebut di toko perlengkapan rumah, departemen store , atau membelinya melalui internet.
    • Kerai juga bisa dibuat sendiri menggunakan kain gelap. Walaupun tidak akan sebagus kerai buatan pabrik, kerai buatan sendiri ini biasanya lebih murah. [3]
  6. Kerai dan tirai bisa membantu menghalangi cahaya yang tetap menembus jendela yang telah dilapisi film penutup dan aluminium foil .
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menyingkirkan Sumber Cahaya yang Lain

PDF download Unduh PDF
  1. Cahaya bisa masuk melalui celah-celah yang ada di pintu kamar apabila ada lampu yang dinyalakan di luar kamar.
  2. Banyak peralatan elektronik yang menyalakan lampu indikator apabila ditancapkan ke stopkontak, diisi daya, atau ketika dinyalakan. Ini bisa memancarkan cahaya yang cukup menyilaukan di dalam kamar, jadi cabut peralatan tersebut apabila tidak dipakai untuk mematikan lampunya.
    • Sebagai bonus, Anda bisa menghemat uang tagihan listrik dengan mencabut perangkat elektronik yang tidak dipakai. Besarnya uang yang Anda hemat bisa mencapai 10% dalam setahun! [4]
    • Gunakan stop kontak kabel yang memiliki tombol On/Off agar Anda bisa mematikan semua perangkat elektronik yang ada dalam satu ruangan sekaligus. Tancapkan semua perangkat elektronik ke stop kontak kabel tersebut dan tekan tombol Off jika Anda ingin tidur.
  3. Tempatkan gulungan handuk atau selimut di sepanjang bagian bawah pintu agar tidak ada cahaya yang masuk melalui celah tersebut. Beli atau buatlah " draft snake ", yaitu bantalan panjang berbentuk ular yang digunakan untuk menutup celah yang ada di bawah pintu.
  4. Mungkin ini merupakan cara yang paling mudah untuk menggelapkan ruangan apa pun secara langsung. Banyak penutup mata yang dilengkapi dengan bau aromaterapi seperti lavendel agar Anda bisa relaks dan tertidur. Kenakan penutup mata yang digabung dengan metode penggelapan ruangan agar Anda bisa beristirahat dengan nyaman sesuai keperluan.
    Iklan

Tips

  • Apabila tempat tidur Anda memiliki headboard (papan yang ada di bagian atas tempat tidur), tempatkan papan tersebut di depan jendela. Ini bisa membantu menghalangi masuknya cahaya.
  • Jika memungkinkan, tidurlah dengan membelakangi jendela.
Iklan

Peringatan

  • Selalu sediakan senter atau akses lain yang memudahkan Anda untuk menyalakan lampu untuk berjaga-jaga jika ada sesuatu yang terjadi.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Film penutup atau aluminium foil
  • Lakban
  • Tirai gelap
  • Kerai jendela

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 12.719 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan